Ini Cara Menerapkan Gaya Berpakaian Power Dressing untuk Perempuan Karier

Citra Narada Putri - Selasa, 16 Januari 2024
Cara bergaya power dressing untuk perempuan karier.
Cara bergaya power dressing untuk perempuan karier. (ta-nya/iStockphoto)

Jika kamu mengenakan pakaian kasual ke tempat kerja, Kawan Puan mungkin akan disalahartikan sebagai seseorang yang tidak peduli dengan pekerjaanmu. 

Dengan berpakaian rapi tidak hanya menciptakan citra positif seseorang, tetapi juga meningkatkan kinerja di tempat kerja.

Terapkan Capsule Wardrobe

Capsule wardrobe adalah lemari pakaian dengan koleksi outfit yang terkurasi.

Capsule wardrobe terdiri dari koleksi atasan, bawahan, dress, outerwear, sepatu, dan aksesori yang classic tapi juga versatile sehingga lebih mudah dipadupadankan.

Lebih dari itu, koleksi outfit capsule wardrobe juga bersifat tak lekang oleh waktu sehingga tidak akan terlihat ketinggalan zaman saat dipakai.

Misalnya seperti setelan, gaun yang apik, blus dengan kerah berbingkai, celana panjang dengan saku fungsional, dan perhiasan minimalis.

Cara ini juga bisa jadi salah satu langkah menerapkan gaya hidup yang sadar lingkungan, karena Kawan Puan tak harus selalu membeli pakaian baru yang sedang trendi. 

Investasi pada Pakaian Berkualitas

Baca Juga: Cara Memilih Outfit ke Kantor yang Stylish dan Sesuai Suasana Kerja

Tak Cukup Pakai Sunscreen, Ahli Sebut Pentingnya Kenakan Pakaian dengan UV Protection