BERITA TERPOPULER LADY BOSS: Tips Menjalankan Ide Usaha Es Kulkul hingga Persiapan Dana Pensiun

Linda Fitria - Senin, 20 November 2023
Tips ide usaha es kulkul
Tips ide usaha es kulkul Fotografer Garuda

Parapuan.co - Berikut ini sederet berita terpopuler di kanal Lady Boss, Senin (20/11/2023), salah satunya tips menjalankan ide usaha es kulkul.

1. Disukai Anak-Anak hingga Dewasa, Ini 10 Tips Menjalankan Ide Usaha Es Kulkul

Kawan Puan dapat menjalankan ide usaha es kulkul yang akhir-akhir ini jadi favorit masyarakat. Es kulkul terbuat dari buah beku yang disiram dengan saus cokelat nikmat, kemudian ditaburi aneka topping.

Karena tidak hanya nikmat tapi juga sehat, es kulkul digemari berbagai kalangan mulai dari anak-anak hingga dewasa. Bila ingin menjalankan ide usaha es kulkul, simak tips berikut supaya bisnis kecil-kecilanmu ini sukses!

1. Kreatif dalam Variasi Rasa dan Warna

Eksplorasi berbagai varian rasa es kulkul untuk memikat pelanggan terutama bagi anak-anak. Selain rasa klasik seperti cokelat, vanila, dan stroberi, pertimbangkan untuk menambahkan nuansa rasa lokal untuk membedakan produk dari pesaing.

2. Perhatikan Kualitas Bahan Baku

Peluang bisnis es kulkul membutuhkan bahan baku berkualitas, jadi selalu perhatikan hal ini, ya.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Sebelum Menjalankan Ide Usaha, Pelaku UMKM Wajib Punya 7 Skills Ini

2. Selain Sudah Menabung, Ini Ciri Kamu Punya Persiapan Dana Pensiun

Kawan Puan, menabung dana pensiun bukan satu-satunya ciri bahwa kamu sudah mempersiapkan masa pensiun dengan matang. Ada beberapa hal lain yang juga harus kamu perhatikan ketika mempersiapkan dana pensiun.

Hal tersebut disinggung dalam survei Goldman Sachs Asset Management dengan Syntoniq sebagaimana merangkum CNBC via Kompas.com.

Survei itu menyebut bahwa masyarakat yang memiliki persiapan dana pensiun yang matang setidaknya mempunyai ciri.

Apa saja? Berikut ciri kamu punya persiapan dana pensiun yang matang menurut ahli strategi pensiun di Goldman Sachs Asset Management, Chris Ceder!

1. Punya Optimisme

Ciri pertama, kamu merasa optimis dan punya pandangan positif terhadap masa depan. Ketika merasa optimis, kamu akan mengambil tindakan atau langkah yang tepat agar kelak bisa mencapai kemerdekaan finansial.

"Kalau memiliki tingkat optimisme seperti itu, kamu merasa nyaman mengambil langkah-langkah untuk mencapai tujuan yang kamu miliki di masa depan," kata Chris.

Baca selengkapnya

Baca Juga: 4 Cara Merintis Ide Usaha dari Dana Pensiun, Bisa Jadi Bekal Hari Tua

3. Jobseeker Perlu Tahu, Ini yang Dilakukan HRD saat Screening Media Sosial Kandidat

Kawan Puan, memiliki akun media sosial bisa saja penting bagimu yang masih sibuk mencari pekerjaan.

Bagi para jobseeker sepertimu, media sosial bisa berfungsi sebagai sarana mencari informasi lowongan pekerjaan.

Namun, berhati-hatilah dengan apa yang kamu unggah di media sosial karena HRD perusahaan sering mengecek atau melakukan screening akun kandidat.

Apa saja yang dicek HRD dari media sosial calon karyawannya? Yuk, simak informasinya seperti mengutip Jobstreet berikut ini!

1. Media Sosial X (Twitter)

Media sosial Twitter yang baru berubah menjadi X ini fokus pada unggahan berbasis teks dari para pengguna.

Unggahan di X memiliki batasan karakter, sehingga mengutamakan kualitas pesan teks yang tidak bertele-tele.

Ketika mengecek akun X kandidat, HRD biasanya akan mengobservasi kolom Tweet atau unggahan.

Dari apa yang kamu tulis di sana, HR akan menilai apakah kamu orang yang suka berbagi informasi berguna atau tidak.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Ada Milik Kemnaker, Ini 17 Situs Pencarian Lowongan Kerja yang Wajib Jobseeker Tahu

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria