Hari Diabetes Sedunia, Kenali Berbagai Gejala Penyakit Diabetes

Saras Bening Sumunar - Selasa, 14 November 2023
Hari Diabetes Sedunia, ini gejala penyakit diabetes.
Hari Diabetes Sedunia, ini gejala penyakit diabetes. Noppawan Laisuan

Parapuan.co - Hari Diabetes Sedunia atau World Diabetes Day diperingati setiap tahunnya pada 14 November.

Hari Diabetes Sedunia sendiri bertujuan untuk menyadarkan akan bahaya dan risiko penyakit diabetes. Mengingat setiap tahunnya penyakit ini selalu mengalami peningkatkan.

Masih dengan peringatan Hari Diabetes Sedunia, yuk kita kenal lebih dalam akan penyakit satu ini.

Pengertian Penyakit Diabetes

Diabetes adalah salah satu penyakit yang umum di telinga masyarakat Indonesia.

Namun, apa sebenarnya penyakit diabetes itu dan seberapa bahayanya?

Melansir dari laman Cleveland Clinicdiabetes adalah salah satu kondisi ketika gula darah (glukosa) terlalu tinggi.

Penyakit satu ini terjadi ketika terdapat kadar gula darah yang terlalu tinggi namun tidak dapat dipergunakan secara maksimal oleh tubuh.

Lebih lanjut, diabetes adalah penyakit yang masuk ke dalam kategori penyakit kronis berbahaya.

Baca Juga: Dokter Tegaskan Diabetes Jadi Silent Killer, Harus Ditangani Tepat

Kondisi lebih parah bisa terjadi ketika seseorang mengalami komplikasi.

Diagnosida dan Gejala Diabetes

Perlu diketahui adalah penyakit yang muncul disertai dengan gejala.

Adapun gejala yang ditunjukkan seperti:

- Peningkatan rasa haus (polidipsia) dan mulut kering

- Sering buang air kecil

- Kelelahan

- Penglihatan kabur

Baca Juga: Apa itu Isomaltulosa? Kata Dokter Jadi Pemanis untuk Pengidap Diabetes

- Penurunan berat badan yang tidak dapat dijelaskan

- Mati rasa atau kesemutan di tangan atau kaki

- Luka yang penyembuhannya lambat

- Sering mengalami infeksi jamur pada kulit dan/atau vagina.

Bagaimana Diabetes Didiagnosis?

Seseorang bisa didiagnosis menderita diabetes setelah melakukan beberpasa tes seperti:

1. Tes glukosa darah puasa

Untuk melakukan tes ini, kamu diharuskan tidak makan atau minum apa pun kecuali air putih (puasa) setidaknya delapan jam sebelum tes.

Karena makanan dapat sangat memengaruhi gula darah.

2. Tes glukosa acak

Tes ini bisa dilakukan kapan saja terlepas dari apakah kamu sudah berpuasa.

3. A1c

Tes ini, juga disebut HbA1C atau tes hemoglobin terglikasi.

Tes A1C ini memberikan rata-rata kadar glukosa darah seseorang selama dua hingga tiga bulan terakhir.

Kawan Puan, itu tadi gejala penyakit diabetes yang perlu kamu tahu.

Segera lakukan pemeriksaan jika kamu mengalami tanda-tanda di atas ya!

Baca Juga: Ini Tips Mengatur Pola Makan Sehat bagi Anak Pengidap Diabetes

(*)

Sumber: Cleveland 19
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati

Viral di TikTok, Kondisi Bell's Palsy Bukan Disebabkan Kipas Angin