Advertorial

Mitsubishi XFORCE Jadi Standar Baru Mobil Compact SUV yang Diminati Kaum Hawa, Ini Alasannya!

Yussy Maulia - Senin, 23 Oktober 2023
Eksterior Mitsubishi XFORCE yang tampak elegan dan manis.
Eksterior Mitsubishi XFORCE yang tampak elegan dan manis. Dok. Mitsubishi

3. Kabin nyaman dengan fitur fungsional

Bagi Kawan Puan yang suka bepergian dengan keluarga dan kerabat, Mitsubishi XFORCE menawarkan kabin yang luas dan nyaman.

Kabin mobil dilengkapi kompartemen luas yang dapat menampung minuman.
Kabin mobil dilengkapi kompartemen luas yang dapat menampung minuman. Dok. Mitsubishi

Jok tengah pada kursi belakang bisa dilipat dan dijadikan arm rest. Bagian ini dilengkapi dengan Cooling Box terbesar dengan jalur pendingin yang berbeda. Kawan Puan bisa menyimpan 4-5 minuman dingin dengan leluasa di box tersebut.

“Mitsubishi XFORCE juga hadir dengan fitur Dual Zone AC, sehingga temperatur udara pada sisi kabin sebelah kanan dan kiri bisa diatur dengan suhu berbeda,” terang Rifat.

AC Dual Zone Mitsubishi XFORCE juga dilengkapi teknologi NanoeX yang mampu menyaring partikel debu, jamur, allergen, dan zat berbahaya, sehingga udara di kabin terasa lebih segar.

Saat udara dalam kabin terasa kering, Kawan Puan pun dapat mengaktifkan Dry Mode pada AC agar udara kabin lebih lembab. Lalu, terdapat fitur Memory yang mampu mengingat pengaturan AC yang disimpan pengemudi atau penumpang.

Dual AC Zone pada Mitsubishi XFORCE.
Dual AC Zone pada Mitsubishi XFORCE. Dok. Mitsubishi

4. Akses hiburan dengan fitur SDA

Bosan selama di perjalanan? Kawan Puan bisa menyetel musik atau video dengan menghubungkan ponsel ke head unit mobil melalui koneksi Smartphone-link Display Audio (SDA).

Penulis:
Editor: Sheila Respati