Ambien Lebih Menarik, Brand Lokal Ini Hadir di Plaza Indonesia

Kinanti Nuke Mahardini - Rabu, 19 Juli 2023
Brand lokal di Plaza Indonesia
Brand lokal di Plaza Indonesia dokumen pribadi Cottonink

Grand opening store diselenggarakan pada hari Selasa, 18 Juli 2023 kemarin, Kawan Puan.

Seremonial pemotongan pita oleh Ria Sarwono sebagai Brand dan Marketing Director Cottonink, Carline Darjanto selaku Creative Director Cottonink, dan Bima Laga selaku CEO dan Founder PT Warna Modern Indonesia (WMI) dilakukan.

“Kami percaya bahwa dengan dibukanya store terbaru di Plaza Indonesia akan menjadi tempat yang tepat bagi orang-orang untuk berbelanja kebutuhan fashion dengan banyak pilihan dan harga yang terjangkau. Selama ini kita tahu bahwa mal sekelas Plaza Indonesia dikenal sebagai mal kelas premium. Hal ini terlihat dari rangkaian merek luxury brand yang membuka gerainya di mal tersebut,” ujar Ria Sarwono, Brand dan Marketing Director Cottonink.

Carline Darjanto, Creative Director Cottonink juga bahwa dengan dibukanya store terbaru di Plaza Indonesia, Cottonink menjadi lebih dikenal, mengingat ambiens yang dibangun sudah berbeda.  

Pembukaan butik yang berlokasi di Plaza Indonesia ini merupakan hasil kerjasama Cottonink dengan WMI, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang bisnis offline.

WMI berfungsi sebagai sarana kurasi label lokal untuk membantu mengenalkan mereknya ke khalayak yang lebih besar baik skala lokal maupun pasar internasional.

Pembukaan toko offline Cottonink sejalan dengan misi WMI untuk membuat brand lokal dapat diakses semua orang. 

"Pembukaan toko ini telah dilakukan beberapa kali oleh WMI bersama beberapa brand lokal, melihat brand lokal sudah semakin bertumbuh, sehingga nantinya kami akan terus berlanjut untuk membantu label lokal membuka butik di beberapa daerah lain di Indonesia,” pungkas Bima Laga selaku CEO dan Founder WMI.

Baca Juga: Hasil Lebih Natural, Ini Rekomendasi Bulu Mata Palsu Terlaris di Shopee Mall

(*)

Rekomendasi Water Pump di Tokopedia, Pompa Galon Praktis dan Portabel