5 Inspirasi Outfit untuk Museum Date, Anggun dan Pastinya Nyaman

Anna Maria Anggita - Senin, 3 Juli 2023
Inspirasi outfit untuk museum date
Inspirasi outfit untuk museum date South_agency

Parapuan.co Museum date atau kencan di museum jadi aktivitas menarik yang bisa kamu lakukan bersama pasangan.

Saat museum date, Kawan Puan disarankan mengenakan pakaian yang nyaman dan pastinya tetap terlihat anggun.

Selain itu, dengan outfit yang tepat kamu bisa mengabadikan setiap momen museum date dengan percaya diri.

Dilansir dari Who What Wear, berikut ini inspirasi outfit untuk museum date.

1. Ladylike Look

Outfit ladylike look untuk museum date
Outfit ladylike look untuk museum date Instagram/ @camillecharriere

Saat museum date, Kawan Puan bisa lho, tampil mengenakan outfit yang simpel tapi tetap anggun.

Misalnya dengan mengenakan tanktop sutra yang halus dipadukan dengan midi skirt.

Untuk alas kaki, pakailah flat shoes dengan aksen tali kupu-kupu agar tampilanmu lebih anggun.

Baca Juga: Ini Inspirasi Mix and Match ala Olivia Rodrigo, Cocok untuk Hangout

2. Edgy

Tampilan edgy untuk museum date
Tampilan edgy untuk museum date Instagram/@yoyokulala

Kalau Kawan Puan suka bereksperimen dengan gaya berpakaian maka cobalah tampil edgy.

Misalnya saja mengenakan blazer dengan inner t-shirt klasik berwarna hitam.

Sedangkan untuk bawahannya, bisa memakai high rise mini skirt, lalu padankan dengan sepatu boot.

3. Go Bold

Outfit bold untuk museum date
Outfit bold untuk museum date Instagram/ @maria_bernard

Jika Kawan Puan ingin tampil berani, maka cobalah pakai baju warna cerah dari atas hingga bawah.

Baca Juga: 4 Tips Tampil dengan Outfit Kasual Namun Dijamin Tetap Fashionable

Misalnya dengan mengenakan sweater dan high waist pants berwarna kuning.

Sementara itu untuk alas kakinya, Kawan Puan bisa memakai sneakers, pastinya dengan kaos kaki kuning.

4. Basic Outfit

Basic outfit untuk museum date
Basic outfit untuk museum date Christian Vierig

Bagi Kawan Puan yang memang tidak suka ribet, maka bisa mengenakan basic outfit.

Contohnya memakai graphic tee dan skinny jeans hitam yang pastinya nyaman untuk jalan-jalan termasuk ke museum.

Selain itu, Kawan Puan bisa mengenakan sneakers agar lebih keren.

5. Hangat di Ruangan Dingin

Tetap hangat di ruangan ber-AC
Tetap hangat di ruangan ber-AC Daniel Zuchnik

Apabila museum yang kamu tuju itu suhunya dingin, maka Kawan Puan bisa mengenakan pakaian hangat.

Salah satu contohnya dengan memadukan structured blazer dengan inner sleeveless dress.

Nah Kawan Puan, itu dia berbagai inspirasi outfit untuk museum date. Gaya favoritmu yang mana nih, Kawan Puan?

Baca Juga: 5 Rekomendasi Warna Outfit Kondangan Pengguna Hijab, Ada Hijau Lime

(*)

Sumber: Who What Wear
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania

Anggun seperti Mahalini, Ini Rekomendasi Kebaya Bali Warna Putih