Cita Rasa Asia, Ini Rekomendasi Restoran AYCE Mewah dengan Kualitas Hotel Bintang 5

Citra Narada Putri - Selasa, 20 Juni 2023
Cita rasa kuliner Asia dihadirkan di  Asia Restaurant, The Ritz Carlton Jakarta, Mega Kuningan.
Cita rasa kuliner Asia dihadirkan di Asia Restaurant, The Ritz Carlton Jakarta, Mega Kuningan. (Asia Restaurant/The Ritz Carlton Mega Kuningan)

Bagi penggila daging-dagingan wajib melipir ke section daging panggang, yang mana disajikan hidangan aneka daging seperti roasted beef dan pork ribs yang gurih sekaligus juicy.

Sentuhan menariknya dirasakan oleh tim Parapuan yang bisa memilih saus khas Asia untuk dinikmati bersama daging-daging tersebut, seperti saus maranggi dan konro. Unik!

Penting juga untuk Kawan Puan catat karena sajian serba wagyu beef bisa kamu nikmati jika mengunjungi Asia Restaurant di hari Kamis malam.

Namun tentu saja, hidangan khas Indonesia tak boleh terlewatkan untuk dicicipi saat kamu bersantap di Asia Restaurant ini.

Mulai dari makanan berat seperti bakso urat dan bakwan malang, hingga dessert bersentuhan lokal seperti klepon cake yang unik.

Hidangan Asia Restaurant di The Ritz Carlton Jakarta Mega Kuningan.
Hidangan Asia Restaurant di The Ritz Carlton Jakarta Mega Kuningan. (Asia Restaurant/ The Ritz Carlton Jakarta Mega Kuningan)

Namun ada satu benang merah yang menarik dari semua hidangan yang disajikan di Asia Restaurant, yaitu banyaknya pilihan sambal dan condiment dengan cita rasa pedas, yang sangat erat dengan budaya kuliner orang Asia.

Misalnya seperti sambal mangga khas Thailand, kimchi aneka rupa dari Korea Selatan hingga sambal bawang dan terasi otentik ala Indonesia.

Selain itu, seperti dijelaskan oleh Head Chef The Ritz Carlton Jakarta, Mega Kuningan bahwa mayoritas bahan yang digunakan dalam hidangan-hidangan di Asia Restaurant menggunakan bahan-bahan lokal dengan kualitas terbaik.

Baca Juga: Ini Rekomendasi Restoran Mewah ala Prancis di Jakarta, Ada Sajian Summer Truffle

Rangkaian Acara Hari Tari Dunia 2024 di Solo: Menampilkan Pagelaran Trilogi Tari