Lowongan Kerja Sempat Ditunda, Ini Jadwal dan Link Daftar Rekrutmen Bersama BUMN

Arintha Widya - Kamis, 11 Mei 2023
Rekrutmen Bersama BUMN 2023 dibuka, simak jadwalnya!
Rekrutmen Bersama BUMN 2023 dibuka, simak jadwalnya!

Parapuan.co - Kawan Puan yang ingin mendaftar lowongan kerja melalui Rekrutmen Bersama BUMN tentu sudah harap-harap cemas.

Pasalnya pelaksanaan Rekrutmen Bersama BUMN yang tadinya dijadwalkan mulai 5 Mei 2023 sempat tertunda.

Hari ini, Kamis (11/5/2023), pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2023 akhirnya dimulai.

Pendaftaran lowongan kerja di lingkungan BUMN (Badan Usaha Milik Negara) ini akhirnya dibuka melalui situs resmi https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/.

Mengingat jadwal pendaftaran yang sempat ditunda, waktu pelaksanaan proses seleksi pun sedikit berbeda dari sebelumnya.

Untuk lebih jelasnya, berikut detail informasi terbaru dalam Rekrutmen Bersama BUMN 2023 seperti dikutip dari akun Instagram FHCI BUMN!

Hal-Hal yang Wajib Diketahui Sebelum Daftar Rekrutmen Bersama BUMN

Syarat masuk perusahaan di lingkungan BUMN tidaklah mudah, sehingga untuk mendaftarkan dirimu, kamu harus mengetahui beberapa hal berikut terlebih dulu:

1. Semua peserta wajib membuat akun baru (termasuk yang sudah mendaftar di Rekrutmen Bersama sebelumnya) di laman https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/.

Baca Juga: 3 Pertanyaan yang Kerap Diajukan Peserta Rekrutmen Bersama BUMN

2. Pilih lowongan kerja yang sesuai dengan jenjang pendidikan dan program studi.

3. Peserta hanya dapat memilih satu perusahaan dan satu lowongan pekerjaan.

4. Terdapat batas maksimal (kuota) pelamar pada setiap lowongan yang tersedia.

5. Peserta diharapkan dapat berkomitmen terhadap lowongan pekerjaan yang dipilih, karena akun akan ditangguhkan sementara (jika peserta mengundurkan diri, dll).

6. Informasi resmi terkait Rekrutmen Bersama BUMN 2023 dan syarat masuk perusahaan terkait hanya disampaikan melalui IG @Kementerianbumn dan @FHCI.bumn.

Tahap Pelaksanaan Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Ada pun tahap pelaksanaan rekrutmen mulai dari registrasi hingga pengumuman akhir meliputi:

1. Registrasi dan Seleksi Administrasi

Proses pendaftaran dilakukan pada 11-20 Mei 2023, kemudian dilanjutkan dengan seleksi syarat masuk perusahaan.

Baca Juga: Syarat Lowongan Kerja dalam Rekrutmen Bersama BUMN 2023, Apa Saja?

2. Tes Online Tahap 1

Tes online tahap 1 dilakukan untuk setiap peserta, baik dari jenjang pendidikan SMA/sederajat, D3, S1, maupun S2.

Bedanya, jenjang pendidikan SMA/sederajat hanya akan menjalankan tes kemampuan dasar pada tahap pertama ini.

Sedangkan untuk jenjang pendidikan D3, D4/S1, dan S2, akan melakukan tes kemampuan dasar dan tes core values atau AKHLAK.

3. Tes Online Tahap 2

Tes online tahap 2 bagi peserta dari jenjang pendidikan SMA/sederajat adalah tes core values atau AKHLAK.

Sementara untuk jenjang pendidikan D3, D4/S1, dan S2 akan melalui tes bahasa Inggris pada tahap seleksi ini.

4. Proses Seleksi di BUMN

Selanjutnya, peserta yang lolos tes online akan melalui proses seleksi di masing-masing BUMN yang dituju.

Proses seleksinya meliputi tes kompetensi bidang, tes kesehatan, dan wawancara.

5. Pengumuman Final

Terakhir, barulah peserta yang diterima mendapatkan pemberitahuan dari BUMN tujuan.

Itulah informasi terbaru lowongan kerja untuk Rekrutmen Bersama BUMN 2023. Selamat mengikuti seleksi dan semoga berhasil ya, Kawan Puan!

Baca Juga: Jangan Lupa! 7 Dokumen untuk Melamar Rekrutmen Bersama BUMN 2023

(*)

Sumber: BUMN
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati