Bangga, Film Like & Share Raih Grand Prix di Osaka Asian Film Festival 2023

Linda Fitria - Senin, 20 Maret 2023
Film Like & Share karya Gina S. Noer
Film Like & Share karya Gina S. Noer Dok. Starvision/Wahana Kreator

Parapuan.co - Prestasi membanggakan datang dari dunia perfilman Indonesia lewat film Like & Share.

Film Like & Share yang disutradarai Gina S. Noer ini meraih penghargaan di Osaka Asian Film Festival 2023.

Bahkan tak tanggung-tanggung, film Like & Share berhasil meraih penghargaan Grand Prix atau Best Picture Award.

Kemenangan itu disampaikan langsung melalui Instagram @osakaasianfilmfestival, Minggu (20/3/2023) waktu setempat.

Dalam postingan itu, terlihat potongan film Like & Share, film yang dibintangi oleh Aurora Ribero dan Arawinda Kirana.

Osaka Asian Film Festival sendiri diadakan pada tanggal 10 Maret hingga 19 Maret 2023.

Dalam ajang tersebut, ada puluhan film dari berbagai negara yang ikut serta, salah satunya film Like & Share.

Di ajang ini, diketahui film Like & Share menjadi satu-satunya perwakilan dan Indonesia.

Melansir website resmi Osaka Asian Film Festival, juri mengatakan bahwa mereka terkesan dengan pesan dalam film Like & Share.

Baca Juga: Mengenal Profesi Intimacy Coordinator seperti Dipakai di Produksi Film Like & Share

"Kami semua yang menjadi juri terkesan dengan pesan yang jelas dan kuat dari film tersebut, yang menegaskan keingintahuan dan hasrat seksual wanita muda sambil dengan jelas menolak kekerasan seksual," tulis komentar juri.

Selain itu, mereka juga memuji gaya pembuatan film Gina yang sukses membuat mereka kagum.

"Gaya filmnya juga orisinal. Rasa manis poppy yang memikat penonton di paruh pertama film menjadi lebih gelap seiring berjalannya cerita, membuat kita bergidik."

""Like & Share" , dengan pesan yang kuat dan arahan yang cemerlang, adalah film yang perlu ditonton lebih dari sebelumnya," tutupnya.

Wah selamat ya untuk film Like & Share!

Baca Juga: Review Film Like & Share, Eksplorasi Remaja di Dunia yang Tak Berpihak pada Perempuan

(*)

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Linda Fitria