5 Rekomendasi Drama Korea Lee Sung Kyung, Terbaru Call It Love

Rizka Rachmania - Minggu, 19 Februari 2023
Rekomendasi drama Korea Lee Sung Kyung, terbaru Call It Love.
Rekomendasi drama Korea Lee Sung Kyung, terbaru Call It Love. Kim Ho Bin / Disney+ Hotstar

Parapuan.co - Lee Sung Kyung adalah satu dari deretan aktris ternama Korea Selatan. Lama debut, ini dia rekomendasi drama Korea Lee Sung Kyung.

Ada banyak rekomendasi drama Korea Lee Sung Kyung yang menarik untuk ditonton mulai dari yang terlama hingga terbaru.

Dijamin, Kawan Puan tidak akan kehabisan rekomendasi drama Korea Lee Sung Kyung karena sang aktris bisa dibilang cukup aktif.

Pasalnya setelah menyelesaikan satu judul, perempuan kelahiran tahun 1990 ini akan langsung tampil dalam judul baru lainnya.

Bahkan di tahun 2023 ini Kawan Puan bisa melihat akting Lee Sung Kyung dalam dua judul drama sekaligus jika tidak ada perubahan jadwal tayang, yakni Dr. Romantic 3 dan Call It Love.

1. It's Okay, It's Love

Lee Sung Kyung mengawali masa-masa awal debutnya sebagai aktris drama Korea lewat judul It's Okay, It's Love atau It's Alright, This Is Love.

Drakor It's Okay, It's Love tayang di stasiun televisi SBS pada tahun 2014.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Drama Korea Terbaru Viu April 2022, Ada Comeback Lee Sung Kyung

Lee Sung Kyung memerankan karakter perempuan bernama Oh So Nyeo di drama ini.

2. Cheese in the Trap

Rekomendasi drakor Lee Sung Kyung yang tak kalah menarik adalah Cheese in the Trap tahun 2016.

Dalam drama ini, Lee Sung Kyung memerankan karakter pembantu bernama Baek In Ha.

Cheese in the Trap diadaptasi dari Webtoon dengan judul sama, menceritakan romansa perempuan pekerja keras dengan laki-laki yang punya masa lalu kelam.

3. Weightlifting Fairy Kim Bok Joo

Lee Sung Kyung tampil memukau sebagai pemeran utama karakter perempuan drakor Weightlifting Fairy Kim Bok Joo yang dibintangi bersama Nam Joo Hyuk.

Baca Juga: Sebelum Shooting Stars, Ini 5 Karakter Perempuan dalam Drama yang Diperankan Lee Sung Kyung

Dalam drama ini, Lee Sung Kyung memerankan tokoh Kim Bok Joo, seorang mahasiswi sekaligus atlet angkat beban.

Berkat drama ini, Lee Sung Kyung dianugerahi Excellent Actress MBC Drama Awards 2016.

4. Sh**ting Stars

Tahun 2022 baru-baru ini Lee Sung Kyung tampil kembali sebagai pemeran utama karakter perempuan drama Korea Sh**ting Stars.

Ia memerankan Oh Han Byeol seorang tim PR di perusahaan agensi artis ternama Korea Selatan.

Oh Han Byeol kemudian diceritakan jatuh cinta pada artis yang bernaung di agensi tempat dirinya bekerja.

5. Call It Love

 Rekomendasi drama Korea Lee Sung Kyung tahun 2023 yang tak boleh terlewat adalah Call It Love.

Call It Love menceritakan kisah Sim Woo Joo yang diperankan oleh Lee Sung Kyung dalam membalaskan dendam pada perempuan yang dikencani ayahnya.

Namun ternyata, Sim Woo Joo justru jatuh cinta pada anak mantan kekasih ayahnya saat menyusun misi balas dendam.

Itu dia deretan rekomendasi drama Korea Lee Sung Kyung terlama hingga terbaru yang tak boleh Kawan Puan lewatkan!

Baca Juga: 3 Karakter Perempuan di Drakor Shooting Stars, Lee Sung Kyung Jadi Kepala Tim Humas

(*)

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania