Ingin Mengajukan Pinjaman Modal Usaha ke Bank? Perhatikan 5 Hal Ini

Arintha Widya - Jumat, 3 Februari 2023
Ilustrasi pertimbangan yang harus dilakukan sebelum mengajukan pinjaman modal usaha ke bank.
Ilustrasi pertimbangan yang harus dilakukan sebelum mengajukan pinjaman modal usaha ke bank. Ziga Plahutar

Parapuan.co - Kawan Puan sedang mengumpulkan modal usaha? Salah satu yang bisa kamu lakukan ialah mengambil pinjaman modal ke bank.

Namun, mengajukan pinjaman untuk modal usaha ke bank tidak semudah yang mungkin pernah kamu bayangkan.

Terlebih jika modal usaha yang hendak kamu pinjam jumlahnya cukup besar.

Ditambah lagi, harus menyesuaikan dengan bank yang masing-masing punya ketentuan batas minimal pinjaman untuk modal usaha.

Oleh karenanya sebelum mengajukan pinjaman untuk modal usaha ke bank, ada beberapa hal yang wajib kamu perhatikan.

Apa saja? Di bawah ini penjelasannya sebagaimana dikutip dari Kompas.com!

1. Pastikan Kamu Punya Alasan Jelas

Usahakan kamu punya alasan jelas untuk mendapatkan persetujuan pengambilan kredit dari bank.

Jangan hanya mengatakan untuk tambahan modal, tapi sebutkan secara rinci apakah kamu ingin meningkatkan jumlah produksi atau melakukan ekspansi bisnis dengan modal tersebut nantinya.

Baca Juga: Prosedur Mudah dan Bunga Terjangkau, Kenali 4 Jenis Kredit Program Pemerintah

Untuk itu, pikirkan alasan yang dapat meyakinkan pihak bank supaya menyetujui pengajuanmu.

2. Pastikan Besaran Pinjaman yang Kamu Butuhkan

Sebelum mengajukan pinjaman, kamu harus tahu dulu berapa jumlah uang yang hendak dipinjam.

Maka itu, sebaiknya hitung dulu secara rinci apa yang kamu butuhkan dan berapa perkiraan biayanya.

Kalaupun nantinya memperoleh pinjaman lebih dari kebutuhan, kamu bisa mengalokasikannya untuk hal lain.

3. Kondisi Finansial Bisnis Baik

Mengapa kondisi finansial bisnis harus baik dulu sebelum kamu mengajukan pinjaman modal usaha ke bank?

Ini karena kondisi finansial akan berpengaruh pada keputusan bank, apakah akan menyetujui pengajuan kreditmu atau tidak.

Baik atau tidaknya kondisi finansial bisnis bisa dilihat dari jumlah pemasukan dan pengeluaran, jumlah aset, dan utang.

Baca Juga: Kawan Puan Ingin Melunasi Utang dengan Mudah? Lakukan 3 Cara Ini

4. Pertimbangkan Suku Bunga

Hal lain yang mesti kamu pertimbangkan juga ialah besarnya suku bunga bank yang mungkin berbeda-beda di tiap bank.

Bandingkan bunga yang ditawarkan tiap-tiap bank dan pilih yang paling sesuai dengan kondisi finansial bisnismu.

Pasalnya, suku bunga juga akan mempengaruhi besarnya cicilan yang harus kamu bayarkan setiap bulan.

5. Perhatikan Tenor Pembayaran

Tenor atau jangka waktu pembayaran juga mesti diperhatikan sebelum kamu mengajukan pinjaman ke bank.

Di sini, penting bagimu untuk tetap realistis. Jika merasa tidak mungkin menyelesaikan cicilan dalam 2 atau 3 tahun, ambil tenor yang lebih panjang, semisal 5 tahun.

Nah, untuk menentukan tenor, kamu bisa menghitung dulu rata-rata pemasukan yang kamu peroleh dari kegiatan usaha setiap bulannya.

Usahakan agar pemasukanmu setidaknya cukup untuk membayar cicilan ya, Kawan Puan.

Kiranya, itulah beberapa hal yang perlu dipertimbangkan sebelum mengajukan kredit untuk modal usaha ke bank.

Semoga informasi di atas bermanfaat!

Baca Juga: Tenor yang Bisa Dipilih saat Investasi Deposito agar Cair Ramadan 2023

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania