Ini Jenis-Jenis Kepang yang Jadi Gaya Rambut Favorit Idol KPop

Citra Narada Putri - Sabtu, 21 Januari 2023
Jenis-jenis kepang.
Jenis-jenis kepang. Dok. Instagram @jennierubyjane & NewJeans

Kepang jenis ini menggunakan teknik 3 strand braid yang dimulai dari ubun-ubun kepala hingga ke tengkuk. 

Dutch Braid

Ini adalah salah satu teknik mengepang yang juta tak kalah favorit, karena tak terlalu susah untuk dilakukan.

Dutch braid ini melibatkan teknik mengepang 3-strand atau dengan tiga bagian rambut. 

Namun yang membedakan dengan kepang biasa adalah dutch braid dimulai dari kulit kepala, bukan pangkal kepala.

Selain itu kepang ini juga sering dikira french braid, namun sebenarnya yang membuatnya terlihat berbeda adalah kepangan pada dutch braid terlihat lebih menonjol keluar. 

Waterfall Braid

Jenis kepang ini cukup mirip dengan french braid dan cocok untuk Kawan Puan yang ingin kepangan yang tak terlalu ketat.

Waterfall braid dibuat dengan membuat beberapa bagian di samping rambut dan mengepang di sisi kepala dengan volume yang lebih padat. 

Teknik kepang ini juga aman dilakukan di rambut yang panjang maupun pendek. 

(*)

Baca Juga: Ini 5 Langkah Mudah Membuat Model Rambut dengan Gaya Dutch Braid

Apa itu Hydroxypinacolone Retinoate yang Viral di TikTok? Ini Manfaatnya