Cocok untuk Rumah Bergaya Vintage, Begini Tips Memilih Furnitur Antik

Saras Bening Sumunar - Kamis, 27 Oktober 2022
Tips memilih furnitur antik untuk dekorasi rumah.
Tips memilih furnitur antik untuk dekorasi rumah. taikrixel

Di mana pun Kawan Puan memutuskan untuk membeli furnitur antik, penting untuk memperhatikan beberapa detail.


Periksa Keberadaan Rayap

Hal pertama yang harus dilakukan ialah mengamati apakah ada rayap di dalamnya.

Pasalnya, keberadaan rayap menandakan jika furnitur rusak dan rentan rapuh.

Tak hanya itu, rayap juga akan menyebar dan menyebabkan kerusakan pada furnitur lain.

Jadi sebelum membeli, periksalah setiap sisi dan sudut furnitur apakah ada rayap atau tidak. 

Cek Kualitasnya

Hal penting lainnya yang harus dicek adalah bau furnitur. Sebab, bau furnitur secara tidak langsung menentukan kualitasnya. 

Baca Juga: Tambahkan 4 Elemen Ini Jika Ingin Rumah dengan Desain Industrial

Cek apakah furnitur mungkin memiliki bau tak sedap seperti bau lembap.

Jika kamu menemukan bau tersebut, furnitur tersebut mungkin lembap dan penuh dengan jamur bahkan lumut.

Kondisi ini dapat menurunkan kualitas furnitur antik lho, Kawan Puan!

Itu tadi tips memilih furnitur antik untuk dekorasi rumah. Jadi, perhatikan dengan baik!

(*)