BERITA TERPOPULER WELLNESS: 4 Obat Alami Penurun Panas untuk Anak hingga Kemenkes Ungkap Daftar Kanker yang Paling Banyak Diderita Masyarakat Indonesia

Maharani Kusuma Daruwati - Sabtu, 22 Oktober 2022
Temulawak juga dapat digunakan sebagai salah satu obat alami penurun panas.
Temulawak juga dapat digunakan sebagai salah satu obat alami penurun panas. pixabay

Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Wellness hari ini, Sabtu (22/10/2022).

Mulai dari obat alami penurun panas pada anak.

Hingga daftar kanker yang paling banyak diderita masyarakat Indonesia.

1. 4 Obat Penurun Panas Alami untuk Anak, Lengkap dengan Cara Membuatnya

Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) mengimbau para orang tua agar tidak memberikan obat bebas pada anak.

Hal ini sebagai bentuk kewaspadaan terhadap gangguan ginjal akut pada anak yang belum diketahui penyebabnya sampai saat ini.

Apabila anak mengalami demam, orang tua bisa melakukan pertolongan pertama dengan memberikan obat herbal.

Ketika diberikan dengan dosis yang sesuai, obat herbal dapat membantu menurunkan suhu tubuh anak secara signifikan. Berikut obat penurun panas alami untuk anak dan cara membuatnya. Yuk, simak!

Baca selengkapnya di sini >>

Baca Juga: BPOM Izinkan Penggunaan Vaksin Demam Berdarah Qdenga untuk Usia 6–45 Tahun

2. Tinggi Protein, Yuk Coba 3 Rekomendasi Menu BBQ Series dari SaladStop!

Hidup sehat bisa dimulai dengan mudah, misalnya dengan mengubah pola makan terlebih dahulu.

Kamu bisa memulai dengan mengonsumsi makanan sehat seperti salad yang berisi sayuran dan sumber protein.

Jika kamu sibuk dan tak sempat masak, maka Kawan Puan bisa membeli berbagai menu sehat, salah satunya di SaladStop! yang baru saja luncurkan menu baru BBQ Series.

Berdasarkan siaran pers yang diterima PARAPUAN dari SaladStop! pada Kamis (20/10/2022) berikut ini tiga rekomendasi menu BBQ Series yang tinggi protein, ada apa saja?

Wild Wild Chicken

Rekomendasi pertama yakni Wild Wild Chicken yang dapat disantap dalam dua bentuk seperti salad dan wrap.

Baca selengkapnya di sini >>

Baca Juga: Cocok untuk Diet, Ini 4 Tips Membuat Salad Buah Tanpa Produk Susu

3. Kemenkes Ungkap Daftar Kanker yang Paling Banyak Diderita Masyarakat Indonesia, Ada Kanker Payudara

Kawan Puan, kanker termasuk salah satu jenis penyakit kronis yang menjadi penyebab utama kematian di seluruh dunia.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Plt. Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan/Direktur Pelayanan Kesehatan Primer Kementerian Kesehatan RI, dr. Yanti Herman MH.Kes dalam acara "Tingkatkan Akses dan Kapabilitas Layanan Onkologi dan Kedokteran Nuklir di Indonesia.

Pada acara yang diselenggarakan Selasa (18/10/2022), di Hotel Mulia Senayan tersebut, dr. Yanti mengungkapkan pada tahun 2020 terhitung hampir 10 juta kematian akibat kanker.

Dalam acara yang diselenggarakan oleh RS Murni Teguh dan GE Healthcare Indonesia, dr. Yanti juga mengungkapkan bahwa kanker penyebab kematian didominasi oleh kanker payudara, paru, kolon, rectum dan prostat.

Sementara itu, dr. Yanti mengungkapkan berdasarkan data Globocan 2018, kanker payudara dan serviks merupakan kanker yang paling banyak diderita oleh penduduk Indonesia, khususnya perempuan.

Selain itu, ada tiga jenis kanker pada pria yakni:

- Trachea,

- Bronkus,

- Paru-paru.

Baca selengkapnya di sini >>

Baca Juga: Benarkah Sel Kanker Payudara Bisa Menyebar ke Organ Lain? Ini Organ yang Harus Diwaspadai

(*)

BERITA TERPOPULER WELLNESS: Tips Lari untuk Pemula hingga  4 Jenis Vaksin yang Perlu Diterima sebelum Haji