Pesona Andina Julie Tampil dengan Kostum Reog di Miss Grand International 2022

Ratu Monita - Sabtu, 22 Oktober 2022
Penampilan Andina Julie di Miss Grand Internasional (MGI) 2022.
Penampilan Andina Julie di Miss Grand Internasional (MGI) 2022. Instagram/yayasanduniamegabintang

Parapuan.co - Perhelatan Miss Grand Internasional 2022 telah digelar dengan menampilkan 68 ratu kecantikan dari berbagai negara, termasuk Indonesia.

Digelar pada Kamis, (20/10/2022), acara tersebut diadakan dengan cukup meriah di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor.

Penampilan Andina Julie sebagai kontestan Miss Grand International (MGI) 2022 asal Indonesia menjadi hal yang paling dinantikan.

Dilansir dari laman Kompas.com, perempuan berusia 21 tahun tersebut tampil memukau dalam kompetisi National Costume.

Bertemakan The Mystical Art of Reyog, Andina tampil mengenakan kostum nasional dengan keindahan budaya reog sebagai seni tari tradisional asal Ponorogo, Jawa Timur.

Penampilan Andina Julie mengenakan kostum bertemakan The Mystical Art of Reyog.
Penampilan Andina Julie mengenakan kostum bertemakan The Mystical Art of Reyog. Instagram/yayasanduniamegabintang

Tak hanya itu, keindahan seni tradisional tersebut juga dipadukan dengan sentuhan teknologi.

Seperti diketahui, bagian belakang dari kostum yang didominasi warna emas, hitam, dan hijau tersebut bisa berputar dan menyala.

Sebagai sosok penting yang merancang kostum reog itu, desainer asal Bali, Inggi Kendran, mengatakan bahwa pembuatan kostum ini cukup rumit dan membutuhkan waktu hingga 2,5 bulan.

Baca Juga: Diselenggarakan di Indonesia, Ini Fakta Miss Grand International 2022

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania