7 Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022, Ada Sri Asih

Alessandra Langit - Jumat, 30 September 2022
Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: Sri Asih
Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: Sri Asih CINEMA XXI

Parapuan.co - Kawan Puan, menjelang awal bulan, ini dia rekomendasi film Indonesia tayang di bioskop sepanjang Oktober 2022 mendatang.

Film Indonesia tahun 2022 ini akhirnya kembali bangkit setelah dua tahun terpuruk akibat pandemi Covid-19.

Tak hanya nonton film di platform streaming seperti Netflix, masyarakat Indonesia kini kembali berminat untuk menyaksikan film di bioskop.

Tak heran, banyak judul yang akan menjadi rekomendasi film Indonesia yang tayang di bioskop selama Oktober.

Berdasarkan jadwal Cinema XXI, berikut rekomendasi film-film Indonesia yang bakal tayang di bioskop bulan Oktober 2022.

1. Sri Asih

Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: Sri Asih
Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: Sri Asih CINEMA XXI

Film Sri Asih karya sutradara perempuan Upi Avianto bakal tayang di bioskop Indonesia mulai 6 Oktober 2022.

Rekomendasi film bioskop ini menceritakan kisah pahlawan super perempuan pertama Indonesia.

Baca Juga: Intip Poster Film Sri Asih, Pevita Pearce Tampil dengan Kostum Pahlawan Super

Rekomendasi film Indonesia ini menceritakan kisah Alana (Pevita Pearce) yang mendapatkan kekuatan super karena ia adalah titisan Dewi Asih.

2. Pamali

Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: Pamali
Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: Pamali CINEMA XXI

Pamali merupakan film horor yang diangkat dari mitos dan tradisi khas Indonesia yang tayang di pada 6 Oktober 2022.

Film ini menceritakan kisah Jaka Sunarya (Marthino Lio) dan istrinya, Rika (Putri Ayudya), yang ingin menjual rumah peninggalan orang tuanya.

Teror makhluk halus mulai menghantui mereka saat pasangan ini melanggar larangan dan tradisi setempat.

3. Inang

Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: Inang
Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: Inang IDN Pictures

Film Inang merupakan karya horor pertama dari sutradara Fajar Nugros yang menceritakan kisah Wulan (Naysilla Mirdad) yang ditinggal kekasihnya saat sedang hamil.

Dalam rekomendasi film bioskop ini, Wulan diceritakan tinggal dengan keluarga Santoso yang misterius karena sulit merawat anaknya sendirian.

Baca Juga: Seminggu Tayang, Jailangkung: Sandekala Capai 710.000 Penonton

Rekomendasi film Indonesia yang tayang pada 13 Oktober ini fokus pada teror makhluk halus yang dialami Wulan selama tinggal di kediaman Santoso.

4. Kalian Pantas Mati

Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: Kalian Pantas Mati
Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: Kalian Pantas Mati Cinema XXI

Film Kalian Pantas Mati ini akan tayang di bioskop pada 13 Oktober 2022.

Film ini menceritakan kisah anak indigo bernama Rakka (Emir Mahira) yang di-bully karena mampu melihat hantu.

Saat ia pindah ke sekolah baru di Bogor, Rakka bertemu dengan roh jahat yang mengancam nyawanya dan teman-temannya.

5. Hidayah

Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: Hidayah
Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: Hidayah Cinema XXI

Rekomendasi film bioskop ini akan tayang di bioskop Indonesia mulai 20 Oktober 2022.

@cerita_parapuan List filmnya udah ada, pasangan nontonnya udah ada belum nih? #filmindonesia #movie #rekomendasifilm #horror ♬ Tiba-Tiba Speed Up - liriklaguツ

Baca Juga: Film QODRAT Jadi Kado Ultah Pernikahan ke-10 Vino G Bastian dan Marsha Timothy

Hidayah menceritakan kisah Bahri (Ajil Ditto) yang dituduh menjadi penyebab teror horor di kampung tempatnya tinggal.

Tekanan yang dirasakan Bahri membuatnya mencari hidayah dan bertemu dengan makhluk-makhluk gaib.

6. QODRAT

Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: QODRAT
Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: QODRAT Magma Pictures

Film horor ini siap tayang di bioskop Indonesia mulai 27 Oktober 2022.

Film ini menceritakan kisah Ustadz Qodrat (Vino G Bastian) yang memiliki kemampuan ilmu ruqyah.

Saat ia kembali ke pesantren tempatnya menempuh pendidikan, Qodrat menemukan bahwa warga sekitarnya sering mengalami kesurupan.

Qodrat pun ditugaskan untuk mengusir iblis jahat yang berkeliaran di pesantren tersebut.

7. Crazy, Stupid, Love

Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: Crazy, Stupid, Love
Rekomendasi Film Indonesia Tayang di Bioskop Oktober 2022: Crazy, Stupid, Love Cinema XXI

Film drama romantis ini bakal tayang di bioskop Indonesia mulai 27 Oktober 2022.

Crazy, Stupid, Love menceritakan pertemuaan peretemuan Surya (Dimas Anggara) dan Asti (Susan Sameh) di sebuah bus malam ke Yogyakarta.

Pertemuan tersebut merupakan awal dari kisah cinta kedua anak muda ini.

Kawan Puan, itu dia rekomendasi film Indonesia yang tayang di bioskop sepanjang Oktober 2022. 

Film mana nih yang ingin Kawan Puan tonton duluan?

Baca Juga: Intip Trailer Resmi Film QODRAT, Vino G Bastian Jadi Ustadz Ruqyah

(*)

Sumber: Cinema 21
Penulis:
Editor: Arintya