BERITA TERPOPULER FASHION & BEAUTY: Serum Wonderland hingga Skincare Anti Aging

Arintya - Jumat, 9 September 2022
Serum Wonderland dari Somethinc.
Serum Wonderland dari Somethinc. Liudmyla Liudmyla

Mengunjungi Serum Wonderland, Kawan Puan dapat memperoleh pengalaman menggunakan skincare yang lengkap. Sebagai informasi, Somethinc menampilkan 25 varian serum, termasuk varian serum yang baru diluncurkan pada gelaran tersebut.

Lalu seperti apa keseruan yang lain di Serum Wonderland ini? Simak ulasan selengkapnya melalui tautan berikut ini!

2. Serba-serbi Rambut Rontok dan Cara Mengatasinya

Secara alami, rambut manusia akan rontok sebanyak kurang lebih 30 hingga 100 helai setiap hari. Oleh sebab itu, lazim apabila Kawan Puan selalu dapat menemukan helai-helai rambut di bantal, kasur, sisir, lantai, atau saat keramas.

Hal ini karena rambut memiliki fase alami pertumbuhan, yakni anagen, catagen, dan telogen. Sebagai informasi, anagen adalah fase saat rambut bertumbuh dan bertambah panjang. Fase ini bertahan selama 2 hingga 6 tahun.

Setelah itu, rambut memasuki fase catagen atau fase istirahat dan berhenti bertumbuh selama 2 hingga 3 minggu. Kemudian, rambut akan memasuki fase telogen, yakni rontok dan digantikan oleh folikel rambut baru. Pertumbuhan rambut baru biasanya terjadi pada 2 hingga 3 bulan usai masa telogen.

Namun, rontoknya rambut menjadi tidak lazim ketika Kawan Puan menemukan lebih dari 100 helai rambut yang terlepas dari kulit kepala dalam sehari. Pada saat menyisir atau keramas, Kawan Puan dapat memperoleh segumpal atau segenggam rambut yang rontok.

Apabila mengalami hal tersebut, bisa jadi Kawan Puan mengalami telogen effluvium, yakni kondisi kerontokan rambut parah. Pada telogen effluvium, rambut yang rontok bisa mencapai lebih dari 100 helai per hari.

Bagaimana cara mengatasi kerontokan rambut tersebut? Simak ulasan selengkapnya melalui tautan berikut ini!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Hair Care untuk Atasi Rambut Rontok dan Ketombe

Penulis:
Editor: Arintya