Rayakan Ulang Tahun Stylo Indonesia, Raisa hingga Luna Maya: Semua Perempuan Bisa Cantik

Arintya - Sabtu, 13 Agustus 2022
Stylo Indonesia berulang tahun ke-4.
Stylo Indonesia berulang tahun ke-4. Dok. Stylo Indonesia

Melalui gerakan ini, Stylo Indonesia ingin meningkatkan kesadaran publik akan dampak dari beauty shaming dan memberi dukungan bagi siapa saja yang pernah mengalaminya.

Selain itu, dengan gerakan ini juga diharapkan bantu menciptakan lingkungan sosial yang lebih ramah terhadap perempuan dari segi fisik maupun batin, serta terus mengingatkan setiap perempuan Indonesia bahwa Semua Bisa Cantik.

Kawan Puan, selama 4 tahun exist, berbagai inisiatif konten dan kegiatan dengan semangat Semua Bisa Cantik dan Stop Beauty Shaming telah diadakan Stylo Indonesia.

Konten-konten tersebut mulai dari konten kreatif Inspirasi Cantik, Pertama Kali Berhijab, Jurnal Pejuang Jerawat, Jurnal Pejuang Haid, hingga Jurnal Kulit Sensitif.

Begitu pula dengan kegiatan-kegiatan Body Positivity, Love Your Size, hingga Acne Fighter yang telah diadakan bersama pembaca Stylo Indonesia yang akrab disapa Stylovers.

Gandeng Public Figure untuk Dukung Sesama Perempuan

Kawan Puan, di momen ulang tahunnya ini, Stylo Indonesia juga menggandeng sejumlah public figure yang terdiri atas artis, influencer, dan perempuan dengan berbagai profesi inspiratif.

Kedua puluh public figure tersebut ikut memberi dukungan bagi perempuan Indonesia agar lebih percaya diri.

Baca Juga: 12 Artis dan Influencer Indonesia Suarakan Stop Beauty Shaming dan Body Positivity

Sumber: Stylo Indonesia
Penulis:
Editor: Arintya

BERITA TERPOPULER FASHION & BEAUTY: Tips Cantik Kareena Kapoor hingga Skincare Tzuyu TWICE