Advertorial

Kinerja Bisnis Membaik, PT Martina Berto Tbk Optimistis Tingkatkan Penjualan pada 2022

Yussy Maulia - Jumat, 29 Juli 2022
PT Martina Berto Tbk (MBTO) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS), Jumat (29/7/2022).
PT Martina Berto Tbk (MBTO) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS), Jumat (29/7/2022). Dok. MBTO

Parapuan.co – Meski sempat terdampak oleh pandemi Covid-19, PT Martina Berto Tbk (MBTO) berhasil bangkit dan meningkatkan kinerja bisnisnya sepanjang 2021 sampai semester I-2022.

Direktur Utama MBTO Bryan David Emil melaporkan, pada triwulan pertama 2022, MBTO mampu mencetak pertumbuhan penjualan (growth of sales) sebesar 47,71 persen secara year-on-year (yoy) menjadi Rp 74 miliar.

“Kontribusi (penjualan) terbesar berasal dari segmen kosmetik, (yang) tumbuh 73,51 persen year-on-year menjadi Rp 51,21 miliar,” jelasnya dalam Public Expose yang membahas Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS), Jumat (29/7/2022).

Pertumbuhan juga terjadi pada segmen produk jamu dengan jumlah penjualan Rp 595,23 miliar, atau tumbuh sebesar 71,24 persen. Lalu, penjualan produk di segmen lainnya bertumbuh 25,58 persen menjadi Rp 35,52 miliar.

Baca Juga: Lebih Siap Hadapi Risiko, Inilah Pentingnya Ilmu Bisnis Bagi Wirausaha

Kenaikan penjualan tersebut juga telah mendorong peningkatan beban pokok penjualan MBTO sebesar 20,64 persen, yakni dari Rp 35,78 miliar pada 2021 menjadi Rp43,17 miliar pada semester I-2022. 

“Secara umum, kami optimistis prospek kinerja MBTO tahun ini dapat membaik seiring dengan perbaikan dari sisi penjualan bersih dan laba sebelum pajak,” imbuh Bryan.

Rencanakan target net sales 2022

Dok. MBTO

Pada kesempatan yang sama, Managing Director MBTO Kilala Tilaar menyampaikan, manajemen MBTO akan berupaya mencapai target net sales sebesar Rp 416 miliar pada 2022, atau meningkat 97,15 persen dibandingkan net sales pada 2021.

Penulis:
Editor: Sheila Respati