Hari Anak Nasional, Simak 5 Rekomendasi Tayangan Ramah Anak di Bioskop Online

Rizka Rachmania - Sabtu, 23 Juli 2022
Hari Anak Nasional, berikut sederet rekomendasi tayangan ramah anak di Bioskop Online.
Hari Anak Nasional, berikut sederet rekomendasi tayangan ramah anak di Bioskop Online. Bioskop Online

2. Petualangan Sherina

Film musikal yang dibintangi oleh Sherina Munaf dan Derby Romero ini mempertemukan dua anak berbeda kepribadian.

Si anak perempuan sangat tangguh, mandiri, dan pemberani, sementara si anak laki-laki manja dan penakut.

Namun sebuah petualangan di kala liburan sekolah membuat dua anak beda sifat ini harus bekerja sama dan bertualang bersama.

3. Garuda di Dadaku

Film Garuda di Dadaku menceritakan kegigihan seorang anak untuk meraih cita-cita sebagai pemain sepak bola.

Ayah dari anak ini dulunya ingin menjadi pemain sepak bola, namun sayangnya keinginan itu gagal diwujudkan.

Saat si anak bertekad menjadi pemain sepak bola, tantangan datang dari sang kakek yang menginginkannya untuk jadi pelukis saja.

Baca Juga: Ada My Little Pony, Ini Rekomendasi Tayangan Anak Terbaru di Netflix Juli 2022