Manfaat Ulasan Positif dalam Bisnis Online, Bisa Tingkatkan SEO?

Firdhayanti - Senin, 27 Juni 2022
Ulasan positif dalam bisnis online
Ulasan positif dalam bisnis online Chaay_Tee

Parapuan.co - Seiring dengan kecanggihan teknologi, dunia bisnis yang sudah merambah ke ranah digital. 

Dalam bisnis yang termasuk toko online, berbagai aspek-aspek menjadi sesuatu yang diperhatikan, seperti ulasan dan rating positif dari pelanggan.

Dengan mendapatkan ulasan positif, tentu pelanggan akan kembali membeli produkmu. 

Tentunya, ini berdampak baik bagi perkembangan bisnis online Kawan Puan. 

Lantas, apa saja berbagai manfaat ulasan positif, sebagaimana melansir dari Shopify.

1. Meningkatkan Kepercayaan Pelanggan 

Ulasan positif dan rating tinggi terkait produk atau layanan yang diberikan akan membangun kepercayaan dari pembeli.

Selain itu, ulasan positif dan rating tinggi akan memengaruhi calon pembeli. 

Jika toko Kawan Puan memiliki ulasan positif, pelanggan akan memiliki rasa percaya yang akhirnya mungkin bisa membuatnya memutuskan untuk membeli produk dari tokomu. 

Baca Juga: 3 Tips Berbisnis untuk Orang Tua Tunggal, Manfaatkan Produk Digital

2. Acuan untuk Pertahankan Performa 

Ulasan maupun rating yang diberikan oleh pembeli bisa menjadi bahan evaluasi.

Berdasarkan ulasan maupun rating, strategi bisnis ke depan pun bisa dilakukan dengan tepat.

Jika mendapatkan ulasan positif dan rating tinggi, pertahankanlah performa yang telah dilakukan. 

Sementara itu, dengan ulasan negatif, Kawan Puan bisa menjadikannya acuan untuk meningkatkan performa bisnis. 

3. Jadi Sarana Promosi 

Kepercayaan dan kepuasan pembeli akan memberikan keuntungan bagi bisnis yang dijalankan.

Ulasan positif dan rating tinggi akan menarik pembeli lain.

Rekomendasi akan datang dari pembeli yang merasa puas. Produk-produk dan layanan nantinya akan direkomendasikan kepada pihak lain.

Baca Juga: 7 Ide Bisnis Jasa Online Tanpa Modal yang Bisa Mendatangkan Cuan

Jagalah kepercayaan pembeli dan berikan layanan terbaik agar hubungan baik dengan pembeli bisa terjaga.

4. Mengoptimalkan SEO 

Dalam berbisnis, Kawan Puan juga bisa memanfaatkan SEO (search engine optimizer).

SEO sendiri memungkinkan sebuah produk muncul dalam halaman utama pencarian. 

Ternyata, ulasan positif juga akan memengaruhi SEO dari pencarian produkmu di internet. 

Algoritma Google akan memberi peringkat halaman berdasarkan ulasan konsumen yang lebih tinggi di hasil mesin pencarian.

Jika ditambah kata yang sesuai SEO, bisnis Kawan Puan akan memiliki peluang lebih besar untuk dibeli orang. 

Nah, ternyata rating di Google punya banyak manfaat dan bisa bantu bisnis kita ya, Kawan Puan.

Jadi, jangan lagi disepelekan!

Baca Juga: 7 Hal yang Boleh dan Tidak Boleh Kamu Lakukan dalam Bisnis Startup

(*)

Sumber: Shopify
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati