Tayang di Amazon Prime Video, Ini Beda The Summer I Turned Pretty Versi Series dan Novel

Rizka Rachmania - Sabtu, 18 Juni 2022
Perbedaan The Summer I Turned Pretty versi series dan novel.
Perbedaan The Summer I Turned Pretty versi series dan novel. Amazon Prime Video

Parapuan.co - Sudah mulai tayang per 17 Juni 2022 di Amazon Prime Video, simak perbedaan The Summer I Turned Pretty versi series dan novel.

Perbedaan The Summer I Turned Pretty versi series dan novel ini terletak pada beberapa adegan dan alur ceritanya.

Pembahasan mengenai perbedaan The Summer I Turned Pretty versi series dan novel ini akan mengandung banyak spoiler nih, Kawan Puan.

Buat kamu yang tak ingin dapat spoiler The Summer I Turned Pretty versi series karena memang baru saja tayang, boleh skip dulu.

Tapi buat kamu yang penasaran dengan apa yang bakal kamu dapat dari The Summer I Turned Pretty versi series yuk, simak informasi berikut ini!

Perbedaan The Summer I Turned Pretty versi series dan novel

1. Penyakit Susannah

Melansir dari Cosmopolitan, perbedaan The Summer I Turned Pretty versi series dan novel terletak pada penyakit Susannah.

Dalam novel, anak-anak tahu tentang Susannah yang menderita kanker. Mereka bahkan membicarakan tentang pengobatan Susannah.

Baca Juga: Taylor Swift Rilis Lagu This Love (Taylor's Version): Muncul di Trailer Sebuah Serial

Sementara di series, Susannah benar-benar merahasiakan penyakitnya dari anak-anak.

Namun pada akhirnya Yeremia mengetahui penyakit Susannah saat ia mencuri telepon ibunya dan membaca email Susannah.

2. Orang yang disukai Taylor

Perbedaan The Summer I Turned Pretty versi series dan novel yang berikutnya adalah tentang orang yang dicintai oleh Taylor.

Di dalam novel The Summer I Turned Pretty, Taylor yang merupakan sahabat dari Belly ini menyukai Yeremia.

Sedangkan di series, Taylor diceritakan menyukai Steven yang merupakan saudara Belly.

Taylor bahkan jadi orang ketiga di antara hubungan Steven dan Shayla kekasihnya.

3. Cerita tentang Steven

Di dalam novel The Summer I Turned Pretty, Steven diceritakan meninggalkan rumah pantai untuk melanjutkan kuliahnya.

Baca Juga: Sinopsis Series The Summer I Turned Pretty, Segera Tayang di Amazon Prime Video

Ia meninggalkan rumah pantai itu bersama dengan sang ayah.

Akan tetapi di versi series, Steven diceritakan tetap berada di rumahnya sepanjang waktu.

Alur cerita tentang Steven pun akan didominasi oleh pengalaman romantisnya.

4. Perceraian Susannah

Perbedaan The Summer I Turned Pretty versi series dan novel yang berikutnya adalah pada perceraian Susannah.

Di dalam novel, diketahui bahwa Conrad dan Yeremia bergulat dengan kenyataan bahwa ibu mereka (Susannah) bercerai dari ayah mereka.

Namun di The Summer I Turned Pretty series perceraian Susannah tidak sepenuhnya terjadi, meskipun ia mengaku sudah mengakhiri hubungannya dengan sang suami.

Sebaliknya, serial The Summer I Turned Pretty akan mengeksplorasi ketegangan di antara Susannah dan suaminya yang ternyata kedapatan berselingkuh itu.

5. Akhir cerita The Summer I Turned Pretty

Baca Juga: Sinopsis Series Money Heist - Joint Economic Area, Tayang 24 Juni

The Summer I Turned Pretty versi novel berakhir dengan Belly yang dikejutkan oleh kunjungan musim dingin dari Conrad di kota kelahirannya.

Hubungan mereka pun mulai bersemi dari kunjungan Conrad ke rumah Belly.

Akan tetapi, The Summer I Turned Pretty series mengakhiri episodenya dengan Belly dan Conrad berada di pantai dan berciuman.

The Summer I Turned Pretty mengisahkan seorang remaja perempuan bernama Isabella Belly Conklin (Lola Tung) akan menginjak usia 16 tahun. 

Belly sendiri tengah menghabiskan musim panas dengan keluarganya dan dua saudara dari keluarga Fishers.

Ia merasa musim panas kali ini akan berbeda dengan seluruh musim panas yang dialaminya.

Belly pun mengalami rasa sakit saat tumbuh dewasa. Di saat yang sama, ada dua saudara laki-laki yang menyukai dirinya. 

Mereka adalah Conrad “Connie” Fisher (Christopher Briney) dan Jeremiah “Jere” Fisher (Gavin Casalegno).

Belly dan kedua saudara tersebut pun pun terjebak dalam cinta segitiga. 

Alur cerita serial ini sendiri didasarkan pada buku pertama dari trilogi The Summer I Turned Pretty. 

Namun dipastikan ada beberapa hal yang berbeda dari The Summer I Turned Pretty versi series dan novel.

Serial The Summer I Turned Pretty sudah bisa Kawan Puan tonton di Amazon Prime Video sejak 17 Juni 2022.

Kawan Puan bisa tonton official trailer The Summer I Turned Pretty versi series berikut ini.

Baca Juga: Lagi Viral, Ini Dia Sinopsis Series Malaysia Melur untuk Firdaus

(*)

Sumber: Cosmopolitan
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania