Cegah Revenge Spending, Ini 4 Tips Hemat agar Tak Kalap Belanja

Dinia Adrianjara - Jumat, 10 Juni 2022
Mencegah revenge spending atau belanja balas dendam pasca pandemi
Mencegah revenge spending atau belanja balas dendam pasca pandemi iStock

Terkadang rasanya sulit mengeluarkan uang dalam jumlah banyak, apalagi sudah ditabung dalam waktu yang tak sebentar.

Untuk itu sebelum membelanjakan uang itu, coba pikirkan matang-matang apakah barang yang ingin kamu beli itu benar-benar dibutuhkan.

Misalnya beri waktu selama satu minggu sebelum membuat keputusan atas pengeluaran yang signifikan, sehingga kamu punya waktu untuk mempertimbangkan.

3. Tetapkan batasan

Sebenarnya tak apa jika kamu terkadang menyimpang dari anggaran selama menjaga pengeluaran dapat dikelola.

Tapi tetap ingat untuk tak terlalu melenceng dari budget yang ada, ya. Jangan sampai dengan pengeluaran itu, kamu jadi kehabisan tabungan atau bahkan sampai harus berhutang.

4. Buat tujuan tabungan jangka panjang

Nah untuk poin ini, tujuan tabungan jangka panjang sangat penting sehingga kamu jadi punya pertimbangan besar sebelum menghabiskan uang untuk 'balas dendam'.

Misalnya tabungan untuk membeli gadget baru, rencana menikah, tabungan pendidikan, maupun rencana untuk membeli rumah baru.

Baca Juga: Ingin Tetap Hemat Saat Promo Belanja Online? Simak 3 Tips Ini

Dengan tujuan ini kamu jadi punya pertimbangan lebih besar daripada menghabiskan uang untuk sesuatu yang tidak terlalu kamu dibutuhkan.

Untuk itu, pakai uangmu secara bijak ya, Kawan Puan!

(*)