Resmi, Rachel Zegler Bakal Bergabung di Prekuel The Hunger Games

Firdhayanti - Rabu, 1 Juni 2022
Rachel Zegler bakal berakting di prekuel The Hunger Games.
Rachel Zegler bakal berakting di prekuel The Hunger Games. Instagram.com/rachelzegler

Parapuan.co - Aktris Rachel Zegler akan bergabung dalam prekuel The Hunger Games bertajuk The Ballad of Songbirds and Snakes.

Hal itu diketahui dari cuitan Rachel di Twitter pada Selasa, (31/5/2022). 

Dari cuitan Rachel, terdapat sebuah teka-teki yang berkaitan dengan perannya.

Di akun Twitternya @rachelzegler, ia membeberkan jawaban dari teka-teki yang pernah ia unggah sebelumnya.

Melansir Pinkvilla, masing-masing awal huruf dari cuitan Rachel mengungkapkan perannya sebagai Lucy Gray Baird.

Sebelumnya pada Senin, (30/5/2022) waktu setempat, Rachel juga membuat cuitan tentang perannya. 

Cuitan tersebut bertuliskan "listen up….. can y’all grow restfully? are you becoming an individual resting decisively?

(Dengar..... bisakah kalian tumbuh dengan tenang? Apakah kamu menjadi individu yang beristirahat dengan tegas?) 

Teka-teki Rachel Zegler untuk mengungkapkan perannya di prekuel The Hunger Games.
Teka-teki Rachel Zegler untuk mengungkapkan perannya di prekuel The Hunger Games. Twitter.com/rachelzegler
 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Asia yang Tayang di Festival Film Cannes 2022, Ada Drama Keluarga IU

Melansir Deadline via Pinkvilla, karakter Lucy Gray yang diperankan Rachel Zegler memiliki bakat menyanyi.

Karakter Lucy Gray sendiri merupakan tokoh utama di prekuel ini.

Prekuel dari novel The Hunger Games karangan Suzanne Collins akan diadaptasi ke dalam bentuk film.

Novel tersebut terbit pada dua tahun yang lalu, tepatnya 2020.

Kisah di dalam novelnya mengambil latar beberapa dekade sebelum karakter perempuan Katniss Everdeen berada di The Hunger Games.

Karena itu, pemeran dalam versi filmnya, Jennifer Lawrence bakal absen dari prekuel.

Kisah prekuelnya akan menceritakan tentang masa Coriolanus Snow, seorang pemuda ambisius yang tumbuh menjadi penguasa diktator Panem.

Tom Blyth akan memerankan Snow muda, seperti yang dinyatakan sebelumnya.

Selama Hunger Games ke-10, Snow yang berusia 18 tahun, dipilih untuk menjadi tutor Lucy Gray, seorang perempuan perwakilan Distrik 12 yang akan mengikuti permainan bernama The Hunger Games.

Baca Juga: Song Kang Ho Jadi Orang Korea Pertama yang Raih Piala Aktor Terbaik di Festival Film Cannes

Permainan The Hunger Games sendiri diikuti oleh perwakilan dua anak muda yang mewakili tiap-tiap distrik.

Perwakilan yang terdiri dari satu perempuan dan satu laki-laki itu akan bertarung sampai mati.

Pemain yang hidup hingga akhir permainan dinyatakan sebagai pemenangnya.

Trilogi The Hunger Games sendiri sebelumnya sudah pernah diadaptasi menjadi 4 film layar lebar. 

(*)

Sumber: Twitter,Pinkvilla.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania