Skincare Viral di TikTok: Rekomendasi Face Oil untuk Atasi Kulit Berjerawat Mulai dari Rp 100 Ribuan

Ratu Monita - Minggu, 8 Mei 2022
Skincare viral di TikTok: rekomendasi face oil untuk kulit berjerawat.
Skincare viral di TikTok: rekomendasi face oil untuk kulit berjerawat. Aiman Dairabaeva

Bahan tersebut dikenal berfungsi sebagai anti-mikroba dan anti-inflamasi yang dapat menenangkan, melembapkan, dan memudarkan bekas jerawat. 

Tak hanya itu, face oil yang jadi skincare viral di TikTok ini juga mengandung Tamanu Oil dan Neem Oil yang berfungsi untuk mencegah penuaan dan sebagai anti-oksidan.

Bio Beauty Lab Acne Treatment Face Oil ini bisa didapatkan dengan harga Rp120.000.

2. Purivera Blue Grapeseed Serum Oil 

Skincare viral di TikTok: Purivera Blue Grapeseed Serum Oil .
Skincare viral di TikTok: Purivera Blue Grapeseed Serum Oil . Shopee

Dengan kandungan Hexylresorcinol, serum oil dari Purivera Botanicals ini mampu mengurangi jerawat dan komedo di wajah dengan menghambat pertumbuhan bakteri Propionibacterium acnes dan meredakan inflamasi.

Menariknya lagi, produk perawatan kulit ini juga dilengkapi dengan 6 Flowers Extracts, yaitu Rosehip Oil dan Evening Primrose Oil yang dikombinasikan dengan Rose, Blue Tansy, Geranium, Peppermint, dan Rosemary Essential Oil.

Perpaduan bahan tersebut berfungsi untuk menyeimbangkan sebum pada kulit wajah sehingga cocok untuk kamu yang sedang memiliki masalah jerawat.

Baca Juga: Bisa Picu Jerawat, Hindari 4 Kesalahan saat Pakai Sunscreen Ini!

Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh