Jangan Diabaikan, Ini 5 Tanda Pasangan Merasa Terluka setelah Bertengkar

Ericha Fernanda - Selasa, 26 April 2022
Tanda pasangan merasa terluka
Tanda pasangan merasa terluka rudi_suardi

Parapuan.co - Pasang surut dalam hubungan asmara wajar terjadi, tetapi kamu perlu tahu tanda-tanda pasanganmu merasa terluka.

Terluka dan sakit hati karena bertengkar bisa memicu ketegangan antara kamu dan pasanganmu, jadi jangan diabaikan.

Melansir Mom Junction, inilah tanda-tanda pasanganmu terluka setelah bertengkar. Simak selengkapnya, ya!

1. Tidak mau melihatmu

Salah satu tanda paling jelas bahwa kamu benar-benar menyakiti pasanganmu adalah dia tidak mau melihatmu.

Meski dia berpura-pura baik-baik saja, pasanganmu menghindari kontak mata denganmu dan sedikit bicara.

2. Tidak tersenyum

Saat pasanganmu merasa terluka, dia tidak tersenyum kepadamu atau hanya tersenyum kecut saat melihatmu.

Perubahan sikap sangat kentara jika pasanganmu merasa terluka, coba buka komunikasi terlebih dahulu untuk meredakan emosinya.

Baca Juga: Waspadai, Ini 4 Alasan Mengapa Pasangan Tak Lagi Memperhatikanmu

3. Tidak menanggapi panggilan atau pesanmu

Setelah bertengkar, wajar jika kamu dan pasanganmu memberi jarak dengan tidak menanggapi panggilan atau pesan.

Akan tetapi, ketika tidak ada komunikasi langsung atau tidak langsung selama berhari-hari, bisa jadi pasanganmu merasa tersakiti.

4. Mudah marah

Pasangan yang terluka menjadi sensitif atau mudah marah, terlebih kamu mengungkit pembicaraan yang menyinggung hatinya.

Sehingga, dia enggan berbicara padamu untuk sementara waktu karena kehadiranmu dapat memicu amarahnya.

5. Makan dan minum berlebihan

Orang yang terluka secara emosional sering beralih ke makanan dan minuman untuk mengatasinya.

Baca Juga: 5 Cara Berkomunikasi yang Efektif dalam Hubungan, Bantu Hindari Salah Paham

Jika pasanganmu sudah mulai makan berlebihan, terutama junk food, itu adalah kebutuhan psikologisnya untuk meredakan kesedihannya melalui makanan.

Untuk mengatasinya, segera komunikasikan secara terbuka dengan pasanganmu guna mencari solusi yang tepat, ya, Kawan Puan. (*)