Intip Momen Rich Brian Bawa Monas ke Panggung Coachella 2022

Firdhayanti - Senin, 18 April 2022
Penampilan Rich Brian di Coachella 2022
Penampilan Rich Brian di Coachella 2022 Instagram.com/brianimmanuel

Parapuan.co - Setelah NIKI, Rich Brian, rapper asal Indonesia kini tampil di festival musik Coachella 2022.

Penampilan Rich Brian di festival musik terbesar di Amerika Serikat itu pun menjadi perbincangan di media sosial. 

Di sela-sela pertunjukan, Rich Brian menyapa penonton dan menceritakan tentang dirinya.

"Jika kalian tak mengenaliku, namaku adalah Rich Brian. Aku berasal dari Jakarta, Indonesia," kata Rich Brian disambut riuh tepuk tangan penonton. 

Rich Brian lalu mengajak penonton meneriakkan namanya di atas panggung.

Tak lama setelah itu, gambar Monumen Nasional (Monas) terlihat dalam visual background panggung Coachella 2022.

Salah seorang warganet pun mengunggah momen penampilan Rich Brian. 

"Teriakan nama brian bergemuruh lalu Rich Brian sukses membawa monas ke panggung coachella 2022 dengan materi visualnya keren. Terima kasih Brian," kata pemilik akun @DANKXII. 

Di Instagramnya, Rich Brian juga mengunggah visual Monas yang ia bawa ke atas panggung Coachella 2022.

Baca Juga: NIKI Jadi Penyanyi Perempuan Indonesia Pertama yang Tampil di Coachella, Ini Aksi Panggungnya

"Terima kasih @coachella. Kau membuatku begitu bahagia," ungkapnya di Instagram, Senin, (18/4/2022).

Visual Monas dalam panggung Rich Brian di Coachella 2022.
Visual Monas dalam panggung Rich Brian di Coachella 2022. Instagram.com/brianimmanuel

Rich Brian sendiri tampil dua kali, yakni di panggung Heads In the Clouds Forever 88rising dan penampilan solo.

Dalam penampilannya bersama 88rising, Rich Brian tampil bersama para penyanyi lainnya.

88rising sendiri merepresentasikan artis-artis Asia mulai dari Warren Hue (Indonesia), MILLI (Thailand), BIBI (Korea), NIKI (Indonesia), Rich Brian (Indonesia), HIKARU UTADA (Jepang), Jackson Wang (Cina), dan CL & 2NE1 (Korea) selama 80 menit. 

Bersama NIKI dan Darren Hue, Rich Brian menjadi artis asal Indonesia pertama yang tampil di Coachella. 

Brian membawakan lagu-lagu hitsnya mulai dari "Dat Stick", "History", hingga "Edamame".

Sebelumnya, NIKI juga tampil di dua panggung selama di Coachella 2022.

Selain membawakan lagu-lagunya, NIKI juga membawakan lagu "Sempurna" milik Andra and the Backbone. 

Coachella Valley Music and Arts Festival 2022 ini diadakan di Empire Polo Club, Indio, California, Amerika Serikat.

Festival ini diadakan selama dua pekan, dari 15 sampai 24 April 2022.

Baca Juga: Nonton NIKI dan Rich Brian, Ini Keseruan Najwa Shihab di Coachella

(*)

Sumber: Instagram,Twitter
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania