Langkah Mudah Membersihkan Alat Masak Bahan Granit, Pakai Baking Soda

Arintya,Saras Bening Sumunar - Minggu, 10 April 2022
Menghilangkan noda kerak pada peralatan masak granit
Menghilangkan noda kerak pada peralatan masak granit Alesmunt

Kawan Puan, wajan granit yang sering digunakan kerap mengalami masalah gosong pada kerak.

Beberapa penyebabnya kerak gosong ialah api yang terlalu besar atau kita lupa untuk mematikan kompor.

Jika bagian dalam wajan granitmu gosong dan meninggalkan noda kerak, lakukan langkah berikut ini untuk membersihkannya:

1. Isi wajan berkerak gosong dengan air, kemudian tambahkan cuka secukupnya.

2. Jika sudah, didihkan air di dalam wajan granit. Setelah mendidih angkat panci dari kompor.

3. Tambahkan soda kue atau baking soda, biarkan soda kue bereaksi dengan cuka untuk mengangkat kotoran.

4. Jika ada noda yang membandel, buatlah pasta dari soda kue dan beberapa tetes air.

Kemudian gunakan pasta ini untuk menggosok permukaan yang gosong. Jika kerak masih membandel, ulangi langkah-langkah di atas beberapa kali.

Kawan Puan, itu tadi langkah mudah hilangkan kerak pada wajan granit.

Tertarik mencobanya di rumah? (*)

Baca Juga: 4 Kesalahan saat Menggunakan Wajan Besi, Salah Satunya Direndam

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Arintya