Sinopsis Series Younger, Perjuangan Perempuan Setengah Baya yang Kembali ke Dunia Kerja

Dian Fitriani N - Senin, 7 Maret 2022
Sinopsis series Younger, kisah perjuangan perempuan setengah baya masuk dunia kerja.
Sinopsis series Younger, kisah perjuangan perempuan setengah baya masuk dunia kerja. New York Times

Dalam sinopsis series Younger tidak menyertakan unsur miracle atau keajaiban.

Serial ini murni menggambarkan upaya seorang dengan usia setengah baya yang berusaha tampil dan berlaku seperti anak muda dengan kemasan yang lebih serius, lantaran kisahnya berkaitan dengan karier dan dunia kerja.

Younger dibintangi oleh pemeran utama Sutton Foster yang memerankan tokoh Liza Miller.

Selanjutnya nama-nama besar seperti, Hillary Duff, Debi Mazar hingga Miriam Shor juga ikut andil dalam serial ini, lho.

"Liza sukses kembali ke usia 20-an dengan mengubah penampilannya, membuat SIM palsu, menghapus akun media sosialnya hingga mampu menghapal anggota One Direction," tulis ulasan New York Times.

Kisah Serial Younger

Serial Younger berfokus pada Liza Miller, seorang perempuan berusia 40 tahun yang juga menjadi ibu tunggal bagi putrinya Caitlin Miller, diperankan oleh Tessa Albertson.

Menurut jalan cerita series, Caitlin sudah remaja, dan tengah menempuh pendidikan di India, sehingga hubungan ibu dan anak tersebut hanya bisa berkomunikasi melalui sambungan telepon.

Baca Juga: Sinopsis Series Showtime Begins, Drama Korea Terbaru Park Hae Jin

Sumber: New York Times,Mola TV
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri