6 Masalah Kesehatan Mental yang Sering Dialami Perempuan Usia 30an

Ericha Fernanda - Minggu, 6 Maret 2022
Masalah kesehatan mental perempuan usia 30-an
Masalah kesehatan mental perempuan usia 30-an Phira Phonruewiangphing

Parapuan.co - Jelang Hari Perempuan Internasional 8 Maret 2022, masalah kesehatan mental perlu menjadi fokus perempuan usia 30-an.

Pasalnya, tantangan baru tentang kehidupan secara pribadi, pekerjaan, finansial, hubungan, keluarga, anak-anak, dan masa depan akan terus berubah.

Semakin kompleks masalah, usia 30-an bisa menjadi salah satu fase yang paling menantang secara mental pada perempuan.

Melansir Fustany, inilah masalah kesehatan mental yang sering dialami perempuan usia 30-an. Yuk, cari tahu!

1. Tekanan dalam hubungan romantis

Cinta dan hubungan bisa membuat stres pada usia berapa pun, tetapi sangat berbeda di usia 30-an.

Pada titik ini, tak sedikit perempuan berpikir bahwa usianya semakin tua dan tertekan untuk mulai berkomitmen serius dalam kehidupan romantis mereka.

Selain itu, stigma sosial memberikan banyak tekanan pada perempuan untuk menjalin hubungan serius pada usia tertentu.

Akibatnya, banyak perempuan usia 30-an mengalami overthinking dan stres karena tekanan dari segi kehidupan romantis.

Baca Juga: Kenali 6 Tanda Tubuh sedang Berada dalam Tekanan Stres, Apa Saja?

Sumber: Fustany
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara