Kenali 3 Tanda Hubungan Suami Istri Berada di Ambang Perceraian

Ratu Monita - Kamis, 3 Maret 2022
Hubungan suami istri di ambang perceraian.
Hubungan suami istri di ambang perceraian. imtmphoto

Sementara, jika salah satu dari keduanya mulai memudar, maka itu adalah cerminan dari pernikahan yang berada di ujung tanduk.

3. Pasangan mulai menyembunyikan sesuatu

Dalam sebuah hubungan, sangat penting adanya keterbukaan.

Namun, jika pasangan mulai berbohong dan menyembunyikan sesuatu, maka itu bisa menjadi red flag dalam hubungan. 

Karena, tanpa adanya transparansi, sebuah hubungan seperti hanya ada di atas kertas. 

Jadi, jika pernah melihat pasangan mulai bersikap tertutup dan tidak ada rasa saling percaya untuk berbagi, maka itu bisa menjadi salah satu tanda hubungan pernikahan gagal.

Berakhirnya hubungan pernikahan memang menjadi sebuah luka yang sulit untuk disembuhkan. 

Meski begitu, sangat penting bagi kita untuk saling introspeksi diri. 

Alih-alih menyalahkan orang lain, sebaiknya mengevaluasi diri sendiri apa yang salah.

Jika terdapat tanda-tanda tersebut, cobalah untuk berbicara dengan pasangan.

Bicarakan dengan pasangan tentang apa yang salah dalam hubungan rumah tangga yang dijalani.

Nah, itulah tanda-tanda hubungan suami istri berada di ambang perceraian, semoga membantu! (*)

Baca Juga: Selain Taurus, 4 Zodiak Ini Dikenal Sangat Setia Pada Pasangannya

Sumber: Pink Villa
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh