Sama Seperti Manusia, Hewan Peliharaan juga Butuh Berolahraga! Ini 3 Manfaatnya

Saras Bening Sumunar - Senin, 21 Februari 2022
Mengajak hewan peliharaan berolahraga
Mengajak hewan peliharaan berolahraga Istockphoto

Parapuan.co – Bukan cuma manusia, hewan peliharaan juga ternyata butuh untuk diajak bergerak dan bermain secara rutin. 

Sama seperti manusia, hewan peliharaan pun akan merasakan dampak positif jika rutin bermain bahkan berolahraga.

Tentu saja aktivitas seperti bermain, olahraga dan latihan fisik seperti ini berdampak positif bagi tubuh maupun sifat hewan peliharaan.

Untuk itu, penting bagi Kawan Puan untuk mengajak hewan peliharaan berolahraga secara rutin.

Entah sekedar berjalan-jalan di halaman rumah, berlari, berenang, atau pun kegiatan lainnya.

Kuncinya adalah biarkan hewan peliharaanmu aktif bergerak dan tidak hanya mengurungnya di kandang atau di dalam rumah.

Dilansir dari Kompas.com, berikut dampak positif mengajak hewan peliharaan rutin berolahraga.

1. Terhindar dari masalah kesehatan

Mengajak hewan peliharaan berolahraga secara rutin dapat membuatnya tetap aktif dan sehat.

Baca Juga: 5 Alasan Kucing Suka Melihat ke Arah Jendela, Salah Satunya Bersantai