Menang di Berlinale Film Festival 2022, Ini 5 Film Laura Basuki

Firdhayanti - Kamis, 17 Februari 2022
Laura Basuki
Laura Basuki Instagram/laurabas

Parapuan.co - Aktris Tanah Air Laura Basuki memenangkan penghargaan Silver Bear sebagai pemeran pendukung terbaik di Berlinale Film Festival 2022 pada Rabu (16/2/2022) lalu. 

Penghargaan itu diraih Laura berkat film terbarunya berjudul Before, Now, and Then (Nana)

Dalam film tersebut, Laura berperan sebagai karakter perempuan bernama Ino. 

Selain Before, Now, and Then (Nana), ini dia berbagai film yang dibintangi Laura Basuki. 

1. Susi Susanti - Love All (2019) 

Laura bermain dalam film drama Susi Susanti - Love All yang dirilis pada 2019 lalu. 

Drama ini merupakan film biopik dari atlet bulutangkis Susi Susanti yang sebelumnya pernah berprestasi di kancah internasional. 

Film Susi Susanti - Love All ini disutradarai oleh Sim F.

Dalam film ini, Laura Basuki menjadi atlet peraih medali emas di Olimpiade Barcelona 1992 itu. 

Baca Juga: Jadi Lawan Main Laura Basuki di Film Before, Now & Then, Happy Salma Ungkap Rasa Bangga

Film ini mengantarkan Laura untuk meraih Piala Festival Film Indonesia pada tahun 2020. 

Kawan Puan bisa menyaksikan film ini di Disney+ Hotstar. 

2. The Returning (2018) 

Laura juga pernah membintangi film horor berjudul The Returning yang rilis pada tahun 2018 lalu. 

Selain Laura, film ini disutradarai oleh Witra Asliga dibintangi oleh Ario Bayu, Tissa Biani, Muzakki Ramdhan, Dayu Wijanto, DJ Yasmin, Peter Taslim, Bryan Domani, dan Bryant Santoso. 

Kisahnya menceritakan tentang Natalie (Laura Basuki) yang tengah berduka karena suaminya, Colin (Ario Bayu) dinyatakan hilang saat pendakian tebing yang dilakukannya berakibat fatal.

Putra-putri mereka, Maggie  (Tissa Biani)dan Dom (Muzzaki Ramadhan), turut larut dalam kesedihan meski berupaya untuk bangkit dan melanjutkan hidup.

Beberapa waktu kemudian, Colin kembali secara misterius. Kejanggalan demi kejanggalan mulai bermunculan. 

Baca Juga: Selamat, Laura Basuki Jadi Pemeran Pendukung Terbaik di Berlinale Film Festival 2022

3. Terbang: Menembus Langit (2018) 

Film bergenre drama dengan judul Terbang : Menembus Langit juga masuk dalam deretan film yang dibintangi Laura Basuki. 

Dalam film ini, Laura berperan sebagai karakter perempuan bernama Candra. 

Candra sendiri merupakan istri  Onggy (Dion Wiyoko) dari keluarga sederhana di Tarakan yang merantau ke Surabaya untuk meraih mimpinya. 

Fajar Nugros merupakan sutradara sekaligus penulis Terbang: Menembus Langit. 

Laura Basuki beradu akting dengan Diyon Wiyoko dan sederet artis lainnya, seperti  Chew Kin Wah, Aline Adita, Melissa Karim, Dayu Wijanto, Baim Wong, Delon Thamrin, dan masih banyak lagi.

4. Love and Faith (2015) 

Baca Juga: Ini Gaya Laura Basuki dan Happy Salma Hadiri Berlinale Wakili Before, Now & Then

Film Love and Faith yang dirilis tahun 2015 menceritakan tentang perjalanan Kwee Thie Hoei (Rio Dewanto), seorang pemilik Bank NISP yang membangun bisnisnya. 

Disini, Laura berperan sebagai Lim Kwee Ing, murid les privat sekaligus istri Kwee Thie Hoe. 

Selain kedua bintang tersebut, film ini juga dibintangi Dion wiyoko, Ferry Salim, Verdi Solaiman, Irina chiuyen, Wikanarif, dan Iszur Muchtar. 

Film yang disutradarai oleh Benni Setiawan ini masuk ke dalam nominasi FFI di tahun 2015. 

5. 3 Hati, Dua Dunia, Satu Cinta (2010)

3 Hati Dua Dunia, Satu Cinta merupakan film drama Indonesia yang dirilis pada 1 Juli 2010 dengan disutradarai oleh Benni Setiawan. 

Film ini dibintangi oleh Reza Rahadian, Laura Basuki, dan Arumi Bachsin.

Di film bergenre drama ini, Laura Basuki berperan sebagai Della, seorang perempuan beragama Katolik. 

Baca Juga: Hadir di Festival Film Berlin, Laura Basuki Senang Film Before, Now & Then Dapat Ulasan Positif

Ia menyukai Rosid, pemuda muslim yang terobsesi menjadi seniman besar seperti WS Rendra.

Kawan Puan tertarik untuk melihat film Laura Basuki yang mana nih? (*)

Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh