Pentingnya Jeda Sejenak di Dunia yang Serba Cepat, Bagaimana Memulainya?

Tim Parapuan - Kamis, 3 Februari 2022
Jeda sejenak di dunia yang serba cepat.
Jeda sejenak di dunia yang serba cepat. Chaay_Tee/iStockphoto

Parapuan.co – Kawan Puan, apakah kamu pernah merasa was-was bahkan cemas saat jauh dari gawai dan tidak terhubung dengan internet?

Seperti diketahui, internet dan gawai membuat arus informasi menjadi serba cepat, sehingga membuat kita was-was apabila jauh dari ponsel atau gadget lainnya yang menyambungkan kita dengan internet.

Tanpa tersambung ke internet dengan gadget, banyak orang merasa akan ketinggalan berita, kurang informasi, tidak terhubung, ketinggalan zaman, bahkan kesepian.

Namun, apakah betul tidak tersambung beberapa saat dengan gadget akan membuat kita merana dan merasakan hal-hal di atas?

Melalui buku Going Offline: Menemukan Jati Diri di Dunia Penuh Distraksi, Desi Anwar, selaku penulis ingin mencoba menyampaikan kepada para pembaca bahwa jeda sejenak dengan gadget sangat diperlukan bagi kita semua.

Buku Offline: Finding Yourself in The Age of Distractions
Buku Offline: Finding Yourself in The Age of Distractions Dok. Gramedia

Salah satu tujuannya adalah untuk menemukan kembali diri kita yang sering kali sudah terseret arus dan terlalu mudah terdistraksi karena kesulitan memilih dan memilah begitu banyaknya informasi di sekitar kita.

Desi Anwar yang dikenal sebagai jurnalis senior ingin mengatakan kepada kita semua bahwa beberapa saat tidak terhubung dengan gadget sebenarnya bukan hal yang sulit.

Selain itu, memberikan jeda sejenak akan memberi manfaat bagi kita menikmati waktu bersama diri sendiri atau melakukan kegiatan yang membuat kita memiliki kesadaran penuh.

Baca Juga: Pikiran Bercabang Awal dari Rasa Tidak Bahagia, Begini Cara Mengatasinya

Penulis:
Editor: Arintya