Punya Bahan Aktif Bagi Tubuh, Ini Manfaat Angkak sebagai Obat Alami

Anna Maria Anggita - Sabtu, 29 Januari 2022
Khasiat angkak sebagai obat alami
Khasiat angkak sebagai obat alami Hendra Su

Parapuan.co - Angkak atau beras ragi merah merupakan suplemen alami yang mengandung bahan aktif untuk menjaga kesehatan tubuh.

Beras ragi merah mengandung senyawa monacolin K yakni bahan aktif yang sama yang ditemukan dalam resep obat penurun kolesterol seperti lovastatin.

Di mana angkak mampu menurunkan kolesterol, mencegah peradangan, mengatasi sindrom metabolik, hingga mengontrol kadar gula darah.

Mengetahui khasiat yang baik untuk tubuh ini, maka tak dipungkiri bila angkak cocok dijadikan obat alami.

Merangkum dari Healthline, berikut ini manfaat angkak sebagai obat alami, simak ya!

1. Meningkatkan kesehatan jantung

Kolesterol tinggi jadi salah satu faktor risiko utama penyakit jantung yang dapat menyebabkan arteri menyempit dan kaku, sehingga memicu peningkatan risiko serangan jantung dan stroke.

Beruntungnya angkak yang biasanya digunakan sebagai obat alami ini mampu membantu menurunkan kadar kolesterol dan meningkatkan kesehatan jantung.

Bahkan angkak juga mampu mengobati kolesterol tinggi.

Baca Juga: Kerap Dianggap Sehat, Ternyata 5 Jenis Minyak Goreng Ini Justru Tak Baik

Selain itu, monacolin K juga dapat membantu meningkatkan fungsi endotel serta kemampuan beradaptasi pembuluh darah yang merupakan kunci untuk menjaga kesehatan pembuluh darah dan jantung.

2. Membantu mengobati sindrom metabolik

Manfaat angkak yang dijadikan obat alami berikutnya yakni membantu mengobati sindrom metabolik.

Sindrom metabolik adalah sekelompok gangguan yang meningkatkan risiko seseorang mengalami kondisi kronis, seperti penyakit jantung, diabetes, dan stroke.

Beberapa kriteria sindrom metabolik termasuk tekanan darah tinggi, kelebihan lemak tubuh , peningkatan gula darah, dan perubahan kadar kolesterol atau trigliserida.

Namun tenang saja, kondisi tersebut bisa diobati secara alami dengan angkak.

Sebab, suplemen yang mengandung beras ragi merah mampu mengurangi gula darah, kadar insulin, dan tekanan darah sistolik pada orang dengan sindrom metabolik.

3.  Dapat mengurangi peradangan

Baca Juga: 5 Tips Memasak Praktis Kue Keranjang untuk Sajian Khas Imlek

Khasiat lain dari angkak sebagai obat alami yakni mampu mengurangi peradangan.

Peradangan adalah respons imun normal yang dirancang untuk melindungi tubuh dari infeksi akut dan penyerbu asing.

Namun, perlu dicatat bahwa peradangan berkelanjutan diperkirakan berkontribusi pada kondisi kronis seperti diabetes, kanker, dan penyakit jantung.

Untuk membantu mengurangi peradangan dan demi meningkatkan kesehatan yang lebih baik cobalah untuk mengonsumsi angkak.

4. Memiliki sifat anti kanker

Beberapa bukti menunjukkan bahwa beras ragi merah dapat membantu mengurangi pertumbuhan dan penyebaran sel kanker.

Misalnya studi berjudul Chinese Red Yeast Rice Inhibition of Prostate Tumor Growth in SCID mice.

Penelitian tersebut mengungkap bahwa tikus dengan kanker prostat yang diberibubuk beras ragi merah secara signifikan menurunkan volume tumor.

Namun, penelitian lebih lanjut diperlukan untuk mengevaluasi efek beras ragi merah pada jenis kanker lain pada manusia.

Wah, ternyata angkak ini memang berkhasiat sebagai obat alami ya, Kawan Puan.

Jadi apakah kamu tertarik untuk mencoba beras ragi merah ini? (*)

Hadir di 9 Kota, Ini Tips Berkunjung ke Festival Kuliner Tjap Legende