Mata Bulat hingga Monolid, Ini Cara Merias Mata Berdasarkan Bentuknya

Ardela Nabila - Rabu, 26 Januari 2022
Makeup mata yang tepat berdasarkan bentuk matanya.
Makeup mata yang tepat berdasarkan bentuk matanya. Akacin Phonsawat

Parapuan.co - Kawan Puan, saat mengaplikasikan makeup mata, pernahkah kamu merasa bahwa riasan tersebut terasa tidak cocok?

Jika kamu merasa demikian, mungkin eye makeup yang kamu aplikasikan tadi tidak sesuai dengan bentuk mata kamu.

Ya, mengaplikasikan makeup mata pun sebaiknya mengikuti bentuk mata agar hasilnya lebih maksimal dan memuaskan.

Menemukan makeup terbaik untuk bentuk mata kita memang sedikit tricky, tetapi dengan mengenali bentuknya, kamu jadi lebih memahami teknik atau tampilan apa yang terbaik saat mengaplikasikan makeup.

Menurut makeup artist yang telah menangani berbagai selebritas ternama, Mai Quynh, berikut ini cara terbaik untuk merias mata berdasarkan bentuknya, seperti dikutip dari Who What Wear.

1. Bentuk mata bulat

Quynh mengatakan bahwa kunci untuk riasan mata yang sempurna pada mata bulat adalah dengan menentukan garis bulu matanya.

Menurutnya, smudgy wing liner akan terlihat sangat cocok pada bentuk mata ini, yakni dengan menarik garis sepanjang garis bulu mata, kemudian menariknya sedikit ke atas untuk mendapatkan bentuk wing.

Baca Juga: 5 Inspirasi Makeup Mata Besar ala Artis Tanah Air, Ada Raisa hingga Luna Maya

Untuk mendapatkan efek smudgy-nya, kamu yang memiliki bentuk mata bulat bisa menggunakan kuas makeup untuk sedikit menghapus bagian ujungnya.

Agar mudah mendapatkan efek smudgy tersebut, Quynh menyarankan agar kamu menggunakan eyeliner berbentuk pensil, bukan eyeliner gel atau waterproof.

Namun, bila kamu tak terlalu menyukai wing liner, opsi lain yang tak kalah cocok untuk bentuk mata bulat ialah dengan mengaplikasikan eyeshadow berwarna cerah di seluruh bagian kelopak mata.

“Warna cerah pada kelopak mata juga bagus karena akan membuat mata terlihat menonjol,” jelas Mai Quynh.

2. Bentuk mata almon

Tak hanya pada mata bulat, wing liner ternyata juga cocok bagi Kawan Puan yang memiliki bentuk mata seperti almon.

Jika memakai eyeshadow, Quyhn menjelaskan, pemilik bentuk mata ini bisa mengaplikasikan eyeshadow tersebut hingga ke dekat tulang pelipis, tetapi jangan sampai menyentuh tulangnya.

Dengan kata lain, kamu bisa meratakan eyeshadow hingga ke dekatnya, namun tetap fokuskan warnanya di bagian kelopak mata.

Baca Juga: Cara Mengatasi Kelopak Mata Berminyak agar Eye Makeup Tahan Lama

Cara mengaplikasikan eyeshadow ini bisa membuat mata indahmu terlihat stand out dan lebih besar.

3. Bentuk mata hooded

Bagi Kawan Puan yang memiliki bentuk mata ini, kamu bisa meningkatkan kepercayaan dirimu dengan membuat riasan mata yang dramatis.

Eye makeup dengan cut crease merupakan riasan terbaik untuk hooded eyes, karena tampilannya bisa membuat matamu terlihat lebih besar.

Untuk membuat cut crease, kamu bisa menarik garis di bagian atas kelopak mata, lalu blend cut crease tersebut dan tambahkan warna yang lebih gelap di bagian outer corner untuk memberikan dimensi.

Dengan cara ini, eye makeup kamu tetap terlihat walaupun kamu sedang membuka mata sekalipun.

4. Bentuk mata monolid

Baca Juga: Tampil Stunning, Ini 5 Ide Makeup Mata Nuansa Bold dari Artis Dunia

Jika kamu memiliki mata monolid, Quynh menyarankan agar kamu bermain dengan eyeliner.

Tak melulu harus berbentuk wing liner, kamu bisa membuat eyeliner yang lebih square atau rectangular, dengan kata lain lebih bold.

Apabila ingin tampilan mata yang terlihat lebih besar, kamu bisa menambahkan fake lashes yang lentik dan sedikit tebal.

5. Bentuk mata downturned

Saat mengaplikasikan riasan mata untuk downturned eyes yang berbentuk sedikit turun kebawah, kuncinya adalah fokus untuk membuatnya terlihat seimbang dan lebih naik.

Triknya adalah mengaplikasikan eyeliner dan eyeshadow berwarna gelap di bagian outer corner dengan di-blend ke atas untuk memberikan ilusi bayangan.

Itu dia beberapa cara merias mata yang tepat berdasarkan bentuk mata yang berbeda-beda.

Baca Juga: Agar Mata Tampak Stand Out, Hindari 9 Kesalahan Pakai Makeup Mata Ini

Nah, riasan seperti apa yang paling cocok untuk mata Kawan Puan menurut penjelasan Mai Quynh? (*)

Sumber: Who What Wear
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda

Pertama Kali ke Jogja? Baca Rekomendasi Wisata Ini