Dilakukan Bobobox, Ini 4 Cara Menciptakan Tempat Kerja Ramah Keluarga

Ardela Nabila - Kamis, 13 Januari 2022
Cara menciptakan lingkungan kerja ramah keluarga seperti Bobobox.
Cara menciptakan lingkungan kerja ramah keluarga seperti Bobobox. LinkedIn/Nita Ramadhita

3. Penitipan anak dan pengaturan kerja fleksibel

Salah satu tantangan dan masalah yang kerap dialami oleh karyawan yang memiliki anak adalah kesulitan untuk mengurus anaknya saat bekerja.

Perusahaan yang ramah keluarga bisa menyediakan fasilitas penitipan anak yang terjangkau, mudah diakses, dan berkualitas.

Dengan demikian, saat orang tua bekerja, anak tetap dapat tumbuh di lingkungan yang aman, sehat, dan mendapatkan kualitas pengasuhan yang baik.

Penitipan anak tak hanya menguntungkan bagi karyawan, tetapi juga untuk pihak perusahaan.

Perusahaan bernama Patagonia mengatakan bahwa penitipan anak di tempat kerja mereka mampu menutup 91 persen dari biaya dan nilai investasi yang mereka keluarkan.

Selain itu, mereka juga bisa menurunkan tingkat pengunduran diri karyawan peserta program hingga 25 persen.

Lebih lanjut, memberikan waktu kerja fleksibel, terutama di tahun awal kehidupan anak, juga bisa dilakukan.

Cara ini bahkan terbukti efektif untuk mengurangi stres, absensi, hingga pengunduran diri bagi orang tua yang bekerja.

Baca Juga: Rekomendasi Pekerjaan untuk Ibu Tunggal Menurut Pakar, Apa Saja?

Pengaturan kerja yang fleksibel juga bisa membantu para ibu menyusui untuk bisa memberikan ASI kapanpun dan di manapun mereka inginkan.

4. Jaminan pendapatan dan perlindungan sosial

Menjamin pendapatan dan perlindungan sosial bagi karyawan juga bisa memastikan anak bisa bertahan hidup dan berkembang.

Pasalnya, upah dan jam kerja untuk orang tua atau wali anak memengaruhi kemampuan mereka untuk menyediakan standar kehidupan yang layak.

Tidak adanya jaminan pendapatan dan perlindungan sosial juga bisa memengaruhi keseimbangan antara kehidupan dan pekerjaan karyawan.

Karenanya, memberikan dukungan ini sangat penting untuk memastikan karyawan dan anak-anaknya bisa memenuhi kebutuhannya serta memperoleh haknya.

Itulah beberapa hal yang bisa dilakukan oleh perusahaan untuk menciptakan lingkungan kerja yang ramah keluarga.

Dengan terbentuknya lingkungan kerja ramah keluarga, para karyawan pun bisa fokus menyelesaikan pekerjaannya tanpa harus terdistraksi karena urusan lainnya.

Baca Juga: 3 Pekerjaan Ibu Rumah Tangga yang Membuatnya Layak Dianggap Profesi

Apakah tempat kerja Kawan Puan juga sudah menerapkan kebijakan yang ramah keluarga? (*)

Sumber: UNICEF
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh