5 Pilihan Fashion Item untuk Gaya Oversized, Baggy Pants Salah Satunya

Dian Fitriani N - Rabu, 15 Desember 2021
Fashion item untuk gaya oversized outfit
Fashion item untuk gaya oversized outfit Pinterest outfit trends

Parapuan.co - Kawan Puan ingin mencoba mengenakan outfit serba kebesaran atau yang lebih dikenal dengan gaya oversized?

Seperti diketahui, gaya oversized memang sedang digandrungi para fashion enthusiast sejak beberapa waktu lalu sampai saat ini.

Selain lebih leluasa bergerak, gaya berpakaian ini akan membuat penggunanya tampil lebih fashionable.

Mengutip dari Outfit Trends, outfit size besar ini akan terlihat keren apabila diaplikasikan dengan benar.

Lantas, apa saja fashion item yang bisa digunakan untuk mendukung gaya oversized ini?

Biar gaya fashion kamu makin kece saat mengenakannya, yuk intip pilihan fashion item untuk menunjang gaya oversized outfit di bawah ini!

Baca Juga: 7 Tips Mix and Match Outfit Color Blocking untuk Tampilan Stand Out

1. Baggy pants

Ide oversized outfit bussiness casual look
Ide oversized outfit bussiness casual look Stockholm

Mengutip Who What Were, baggy pants merupakan celana longgar, menyerupai kulot, dengan potongan yang lebih kecil.

Itulah sebabnya, baggy pants cocok dikombinasikan dengan berbagai outfit, termasuk bussiness casual look karena terkesan formal namun tetap santai.

Seperti model di atas, ia tampak mengusung bussiness casual look, dengan memadukan blazer warna biru terang dan kemeja warna putih.

Ia pun tak lupa memasangkan blue baggy suit pants serta jam tangan. Agar makin chic, model tersebut juga membawa white and brown clutch.

2. Mantel bulu

Ide oversized outfit mantel bulu
Ide oversized outfit mantel bulu Pinterest outfit trends

Fashion item yang cocok untuk gaya oversized selanjutnya adalah mantel bulu.

Seperti Kyle Jenner, ia pun tak mau melewatkan tren oversized outfit ini, lho.

Saat musim gugur, aktris berusia 24 tahun itu tampak memadupadankan red furry coat.

Mantel bulu berwarna merah tersebut langsung mencuri perhatian, pasalnya Kyle mengombinasikan dengan outfit warna putih.

Ia tampak memadupadankan white sweater dari Calvin Klein serta mini skirt model tiered.

Agar makin kece, aktris papan atas itu memilih white tennis shoes untuk melengkapi penampilannya.

3. Sweater

Ide oversized outfit sweater
Ide oversized outfit sweater Pinterest outfit trends

Selain mantel bulu, kamu bisa bergaya preppy style dengan memadupadankan oversized sweater dan kemeja warna krem.

Dikutip dari Editorialist, preppy style identik dengan sweater, rok atau kemeja yan dipadukan secara bertumpuk.

Untuk jenisnya, kamu bisa pilih oversized sweater, seperti foto di atas.

Selain lebih nyaman, fashion item satu ini mudah dikombinasikan dengan gaya apapun, termasuk serba oversized.

 

Lalu untuk bawahannya, Kawan Puan bisa memasangkan brown leggings dan black ankle boots.

Agar makin manis, Kawan Puan bisa memulaskan lipstik berwarna pink seperti model di atas.

Baca Juga: Hangat dan Modis, Ini Inspirasi Mix and Match dengan Sweater Vest

4. Kemeja garis-garis 

Ide oversized outfit kemeja stripe
Ide oversized outfit kemeja stripe Pinterest outfit trends

Jika ingin bergaya kasual namun boyish, kamu bisa mengenakan kemeja garis-garis berukuran oversized.

Kemeja bergaris cocok untuk gaya oversized karena mudah dipadupadankan, bahkan kamu cukup memadukannya dengan celana jeans aja!

Seperti terlihat pada potret di atas, model tersebut mengenakan kemeja bergaris yang ia padukan dengan celana jeans hitam.

Untuk menambah kesan boyish, Kawan Puan bisa menambah aksen dengan menggulung lengan kemeja.

Selanjutnya, model tersebut tampak memakai celana hitam, jam tangan, kalung serta membawa white clutch.

5. Sheer top

Ide oversized outfit kemeja stripe
Ide oversized outfit kemeja stripe Pinterest outfit trends

Pilihan ide oversized outfit lainnya yakni memadupadakan white sheer tops dan halter tank top.

Lalu untuk bawahannya, Kawan Puan bisa memadupadankan dengan legging atau skinny jeans.

Untuk menyempurnakan penampilan oversized, kamu bisa mengenakan sneakers atau heels dengan warna senada dengan bawahanmu ya.

Kawan Puan, itulah lima pilihan fashion item untuk gaya oversized yang bisa kamu padu padankan.

Dari kelima fashion item, adakah yang sudah ada di lemarimu? (*)

Baca Juga: Modis Tanpa Terlihat Berlebihan, Ini Cara Mix and Match Gaya Minimalis

Sumber: Who What Wear,outfittrends.com,Editorialist
Penulis:
Editor: Arintya

Bedah Gaya Busana Rizky Febian dan Mahalini Saat Prosesi Akad Nikah