Makanan Populer Khas Thailand, Ini Dia 4 Fakta Unik Soal Tom Yam

Maharani Kusuma Daruwati - Senin, 8 November 2021
Fakta unik tom yam khas Thailand
Fakta unik tom yam khas Thailand Dok. Thai Street

Parapuan.co - Kawan Puan pasti sudah tak asing dengan negara Thailand.

Thailand merupakan salah satu negera tetangga yang umum jadi tujuan wisata para pelancong dari Indonesia.

Tak hanya dikenal dari sejarah dan keindahan negaranya, makanan khas Negeri Gajah Putih itu juga banyak diminati. 

Salah satu menu favorit dari Thailand yang digemari orang Indonesia adalah tom yam, sup dengan cita rasa asam yang disajikan saat masih panas serta diperkaya berbagai isi yang menarik, seperti udang, ikan, ayam dan sayur-sayuran.

Baca Juga: Mengenal Uniknya Baby Dutch Pancake, Pancake Raksasa dari Jerman

Sebutan tom yam berasal dari bahasa Thailand di mana ‘tom’ berarti dihasilkan dari proses merebus dan ‘yam’ yang merujuk pada sesuatu yang dicampur.

Walau banyak orang yang familiar dengan tom yam, tahukah kamu masih banyak fakta menarik di balik makanan khas Thailand ini?

Simak rangkuman menariknya berikut ini, seperti dikutip dari rilis yang diterima PARAPUAN:

1. Beda nama, beda karakteristik

Tahukah kamu, tom yam memiliki nama yang berbeda-beda dengan karakteristik unik yang menggambarkan isi tom yam tersebut.

Misalnya tom yam yang hanya berisi ayam disebut dengan Tom Yam Kai, tom yam yang memiliki isian udang dikenal dengan Tom Yang Goong, dan tom yam dengan isian ikan yang dikenal dengan nama Tom Yam Pla.

Yang paling spesial yaitu Tom Yam Talay atau juga disebut Tom Yam Po Taek, berisikan berbagai macam makanan laut, antara lain ikan cumi, udang, rumput laut, dan sebagainya.

Jika ingin mencicipi ragam pilihan tom yam otentik di Indonesia, Thai Street bisa menjadi pilihan.

Thai Street merupakan restoran khas Thailand yang menyediakan aneka menu Thai otentik, termasuk menu yang dilokalisasi, seperti Short Rib “Iga” Beef Tom Yum. 

Chef Beri 3 Tips Memilih Restoran BBQ Korea yang Enak, Hindari AYCE