5 Profesi Wanita Karir yang Diminati Semenjak Pandemi Covid-19

Putri Mayla - Kamis, 28 Oktober 2021
Pilihan profesi wanita karir yang diminati semenjak pandemi Covid-19.
Pilihan profesi wanita karir yang diminati semenjak pandemi Covid-19. chee gin tan

Parapuan.co - Profesi wanita karir saat ini lebih beragam yang dapat dipilih oleh perempuan untuk mengembangkan dirinya.

Terlebih selama pandemi Covid-19, muncul profesi populer yang juga dapat dikerjakan dari rumah.

Selain itu, profesi di bidang kesehatan dan kedokteran masih menjadi profesi populer yang dapat dipilih oleh perempuan.

Kemudian, diikuti oleh profesi mengajar dan teknologi informasi.

Baca Juga: 5 Kota Terbaik untuk Wanita Karir dari Seluruh Dunia, Mana Saja?

Melansir idreamcareer, berikut pilihan profesi untuk wanita karir yang populer selama pandemi Covid-19.

1. Entrepreneurship

Entrepreneurship menjadi salah profesi terbaik untuk perempuan.

Terlebih lagi, saat ini banyak jenis bisnis yang bisa dimulai dari rumah saja.

Hal ini menjadi pilihan karier untuk perempuan, terutama di saat pandemi Covid-19 saat ini.

Selain itu, perempuan dapat memimpin usaha mereka sendiri.

Sehingga perempuan karier dapat dengan leluasa mengembangkan diri mereka dan bermanfaat bagi masyarakat sebagai entrepreneur.


2. Konseling Karier

Profesi yang dapat menjadi pilihan wanita karir yakni sebagai konselor karier.

Membimbing seseorang ke jalan kesuksesan dan membantu mereka menemukan jalur karier dapat menjadi pekerjaan terbaik untuk perempuan.

Kamu dapat menjadi konselor karier di sebuah startup, organisasi konseling karier, dan berbagai lembaga lainnya yang berkaitan dengan karier.

Sebagai konselor karier, kamu akan menilai bakat, minat, kepribadian, dan berbagai sifat perilaku seseorang.

Selanjutnya, kamu akan membantu seseorang memahami apa yang mereka kuasai dan pilihan pendidikan, serta karier mana yang paling cocok untuk mereka.

Baca Juga: 7 Penyebab Demotivasi yang Bisa Dirasakan Wanita Karir dalam Bekerja

3. Mengajar

Mengajar selalu dianggap sebagai salah satu pekerjaan terbaik bagi perempuan karier di bidang pendidikan.

Ini bukan hanya profesi yang sangat mulia dan bermanfaat, tetapi juga cara yang sangat baik di mana perempuan dapat memainkan peran penting dalam membentuk kehidupan masyarakat.

Mengajar baik di sekolah atau universitas dapat menjadi pilihan yang baik untuk perempuan.

Selain itu, saat ini mengajar bisnis untuk para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah dapat menjadi peluang dan membantu mereka menjalankan usahanya.

Sehingga pengajar bisa menjadi karier yang tepat untuk perempuan.

4. Kedokteran atau bidang kesehatan

Bidang kesehatan dan kedokteran dapat menjadi pilihan karier untuk perempuan.

Terlebih lagi, bidang ini memiliki banyak peluang untuk perempuan.

Misalnya, sebagai dokter, ahli epidemologi, dokter spesialis kandungan dan ginekologi, perawat, dan lainnya.

Kamu dapat memilih berbagai opsi tergantung pada kualifikasi pendidikan.

Pilihan lainnya yang dapat dipilih yakni di bidang teknologi laboratorium medis, farmasi, dan teknologi perawatan darurat dan kritis.

Baca Juga: Wanita Karir Harus Tahu, Ini 5 Cara Menjadi Teladan Positif di Kantor

5. Teknologi Informasi

Pesatnya ekspansi industri digital atau teknologi informasi (TI) saat ini akan membuat permintaan profesional semakin meningkat.

Hal ini merupakan kesempatan bagi perempuan yang berminat di bidang TI secara umum.

Bidang Teknologi Informasi dan Teknik Komputer menawarkan beberapa pekerjaan terbaik bagi perempuan.

Beberapa pekerjaan yang ditawarkan yakni:

  • Insinyur Perangkat Lunak
  • Analis Keamanan Cyber
  • Ilmuwan Data
  • Analis Bisnis
  • Administrator Jaringan

Selain itu, saat ini profesi sebagai data analyst juga populer dan dapat menjadi pilihan untuk wanita karir.

(*)