Cara Mengajarkan Anak untuk Hati-Hati saat Jauh dari Orang Tua

Ericha Fernanda - Sabtu, 16 Oktober 2021
Cara mengajarkan anak tentang keselamatan pribadi
Cara mengajarkan anak tentang keselamatan pribadi staticnak1983

2. Beri tahu tentang perilaku bullying

Sembari kamu mengajarkan mereka tentang empati dan peduli dengan sesama, pastikan untuk memberi tahunya tentang tindakan bullying.

Bicarakan bahwa tindakan tersebut tidak boleh dilakukan kepada orang lain, termasuk teman atau keluarga.

Serta, ajari cara mereka menolak tindakan perundungan tersebut dengan mengakui bahwa dirinya berharga dan tidak sesuai dengan apa yang dikatakan perundung tersebut.

Baca Juga: 5 Cara Penting Membesarkan Anak Laki-Laki yang Menghargai Perempuan

3. Jadikan anak-anak sebagai "bos" dari tubuh mereka

Sangat penting untuk memberi tahu anak-anak bahwa tidak ada yang diizinkan menyentuh tubuh mereka dengan cara yang membuatnya tidak nyaman.

Ajarkan mereka untuk menghargai diri sendiri dan menolak sentuhan apa pun yang membuatnya risih, baik itu teman, guru, atau anggota keluarganya.

Jika anakmu harus menjalani pemeriksaan fisik dengan dokter, hadiri janji temu dan mintalah dokter menjelaskan apa yang mereka lakukan, untuk menjelaskan tujuan pemeriksaan tersebut.

Sumber: Understood
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara