Manfaat Minyak Zaitun untuk Rambut, Salah Satunya Atasi Gatal

Ardela Nabila - Sabtu, 9 Oktober 2021
Manfaat minyak zaitun untuk rambut.
Manfaat minyak zaitun untuk rambut. kazmulka

Parapuan.co - Kawan Puan, tahukah kamu bahwa terdapat banyak sekali manfaat minyak zaitun untuk rambut?

Selain kerap digunakan sebagai alternatif minyak sehat untuk memasak di rumah, minyak zaitun memang sudah populer memiliki banyak manfaat untuk kulit.

Namun, ternyata jenis minyak yang satu ini juga memiliki manfaat untuk kesehatan rambut, loh.

Hanya saja, sebenarnya penelitian terkait manfaat minyak zaitun untuk rambut masih sangat terbatas, Kawan Puan.

Kendati demikian, terdapat sejumlah manfaat minyak zaitun untuk rambut yang bisa kamu rasakan usai mengoleskan minyak ini di rambut.

Baca Juga: Tren Potong Rambut ala TikTok, Ini 5 Model Layer yang Bisa Dicoba

Melansir Kompas.com, yuk simak ulasan beragam manfaat minyak zaitun untuk rambut yang perlu Kawan Puan ketahui.

1. Melindungi rambut dari kerusakan

Minyak memiliki peran penting untuk melindungi rambut dari kerusakan.

Sebab, minyak bisa menembus batang rambut dan membantu mengurangi jumlah air yang diserap oleh rambut.

Hasilnya, pembengkakan dan ketegangan yang biasanya dialami oleh batang rambut akan berkurang, sehingga rambut tidak mudah rusak.

Kawan Puan, perlu kamu ketahui bahwa rambut berada pada kondisi paling lemah ketika basah.

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri