Rekomendasi Film Barat yang Tayang di Netflix Bulan Oktober 2021

Alessandra Langit - Jumat, 1 Oktober 2021
Film Maid yang tayang di Netflix bulan Oktober 2021
Film Maid yang tayang di Netflix bulan Oktober 2021 Netflix

Parapuan.co - Memasuki bulan Oktober, banyak tayangan baru Netflix yang siap hadir menemani waktu luangmu.

Di antara daftar judul film dan serial baru, ada beberapa film barat produksi Netflix yang menghadirkan kisah menarik yang segar.

Pembatasan penayangan bioskop di seluruh dunia membuat Netflix makin sering memproduksi film-film berkualitas.

Di bulan Oktober ini, banyak judul yang akan segera ditayangkan, mulai dari film aksi hingga drama keluarga yang menyentuh hati.

Film-film tersebut juga dibintangi bintang Hollywood yang namanya sudah tidak asing lagi bagi Kawan Puan.

Langsung saja kita simak rekomendasi film barat yang akan tayang di Netflix bulan Oktober ini.

Baca Juga: Rekomendasi Film Indonesia yang Tayang di Netflix Bulan Oktober 2021

1. The Guilty

Berdasarkan film asli produksi Belanda di tahun 2018, The Guilty dibintangi Jake Gyllenhaal dan pemeran pendukung keren.

Jake Gyllenhaal akan menjadi satu-satunya pemeran utama yang menjadi fokus di film ini. Film ini akan terasa seperti pertunjukan satu orang.

Film ini menceritakan seorang polisi yang sedang bekerja sendirian saat menerima panggilan darurat dari Los Angeles.

Hidup polisi tersebut berubah ketika ada kekacauan besar di kota tersebut yang melibatkan serangan berapi-api.

2. MAID

Film ini dirancang untuk meluluhkan hati para penontonnya dengan kisah yang sangat menyentuh hati.

Film ini menceritakan tentang seorang ibu tunggal yang berusaha untuk berjuang menyelamatkan hidupnya dan buah hatinya.

Sering menghadapi kekerasan dalam rumah tangga, seorang ibu ini menemukan dirinya menghadapi kejadian tak terduga.

Kejadian tersebut ternyata mengubah hidupnya dan menjadikannya lebih kuat dari sebelumnya.

3. There is Someone Inside Your House

Film horor ini dirilis pada bulan Oktober untuk menyambut hari Halloween yang menjadi tradisi masyarakat di Amerika dan Eropa.

Berdasarkan novel karya Stephanie Perkins, film ini mengikuti kisah perempuan muda yang pindah ke sebuah kota kecil di Nebraska.

Baca Juga: Rekomendasi Tontonan yang akan Tayang di Viu Bulan Oktober 2021

Dia bertemu teman baru dan segera menemukan bahwa dia sedang dikuntit oleh seseorang.

Ketakutan pun tak kunjung berhenti menghantuinya, hingga tiba-tiba sosok ini benar-benar muncul di hadapannya.

4. Night Teeth

Masih dalam rangka menyambut Halloween, film thriller ini mengambil latar gemerlap kota Los Angeles di malam hari.

Masalah terjadi ketika seorang supir muda mengantar dua perempuan di sekitar kota untuk bersenang-senang di malam hari.

Ketika dia menemukan niat jahat mereka, si sopir harus berjuang untuk bertahan hidup di malam yang menyeramkan tersebut.

5. Army of Thieves

Film ini adalah prekuel dari film karya Zack Snyder yaitu Army of the Dead.

Film Army of Thieves ini berlangsung enam tahun sebelum film pertama, pada hari-hari awal wabah zombie dimulai.

Army of Thieves disutradarai oleh Matthias Schweighöfer dan Zack Snyder dikreditkan sebagai penulis.

Film ini mengangkat kisah perampokan yang terjadi di dunia yang sudah mulai hancur dan banyak kejahatan.

Baca Juga: Dibintangi Artis dengan Bayaran Termahal di Korea, Ini Fakta Drama Jirisan

Seperti film aksi dan misteri pada umumnya, film ini tentunya membuat para penonton harus fokus pada detail untuk menemukan jawaban atas masalah yang ada.

Film ini sudah mendapatkan banyak ulasan yang memuaskan dari kritikus-kritikus film ternama di dunia.

Daftar film barat di atas sudah bisa Kawan Puan saksikan mulai bulan ini hanya di Netflix ya. (*)

Sumber: IMDb,Netflix
Penulis:
Editor: Linda Fitria