Ingin Menghadapi Masa Depan Tanpa Khawatir? Praktikkan 3 Hal Ini

Tim Parapuan - Rabu, 29 September 2021
Bagaimana menghadapi masa depan tanpa khawatir?
Bagaimana menghadapi masa depan tanpa khawatir? iStockphoto/Ekkasit Jokthong

Parapuan.co – Kawan Puan, pernahkah kamu merasa khawatir akan masa depan?

Apalagi saat pandemi datang, pemikiran tentang masa depan sering muncul akibat banyaknya ketidakpastian.

Pandemi membuat transformasi masa depan yang diperkirakan berlangsung 5-10 tahun mendatang, memaksa kita untuk beradaptasi dalam waktu 5-10 bulan.

Hal tersebut tak jarang membuat banyak dari kita khawatir bahkan kelimpungan.

Untuk menghadapi hal tersebut, ada dua cara untuk mengeksplorasi masa depan: menantikannya atau membuatnya.

Baca Juga: Quarter Life Crisis Vs Midlife Crisis: Perbedaan, Tanda dan Fase saat Mengalaminya

Dalam buku The Future Book: Menjadikan Karier dan Hidup Anda Relevan di Masa Depan, Magnus Lindkvist menjabarkan bagaimana seharusnya kita berpikir mengenai masa depan.

Intip beberapa cara yang direkomendasikan Magnus Lindkvist tentang menghadapi masa depan.

1. Bereksperimen dengan sabar

Ekseperimen adalah awal dari segalanya. Sejak balita, kita jatuh berkali-kali untuk bisa berjalan.

Magnus Lindkvist mengibaratkan eksperimen ini bagai berkebun. Saat berkebun, kita bisa menyiapkan berbagai hal dan memastikan kondisi-kondisi tertentu terpenuhi, tetapi kita tidak akan bisa memastikan hasilnya akan seperti apa.

Hidup dari bawah ke atas seperti ini membuat kita tidak gila akan kontrol dan membiarkan kegagalan tetap menjadi satu opsi.

Penulis:
Editor: Arintya