Sering Menyentuh Mata dan 3 Penyebab Mata Bintitan, Bukan Hal Mistis!

Kinanti Nuke Mahardini - Selasa, 31 Agustus 2021
Penyebab mata bintitan
Penyebab mata bintitan cottonbro dari Pexels

Parapuan.co - Kawan Puan pernah mengalami pegal dan cukup nyeri yang disertai dengan benjolan pada kulit area mata? Jika iya, bisa jadi Kawan Puan mengalami bintitian, lho. 

Sering kali, bintitan dikaitkan dengan beberapa hal mistis karena kepercayaan atau legenda sebuah masyarakat. 

Tetapi, lebih jauh dari itu, bintitan merupakan kondisi ketika terjadi infeksi bakteri di kelenjar minyak atau folikel rambut pada kelopak mata.

Infeksi tersebut pada akhirnya menyebabkan benjolan kecil yang bernanah dan nyeri, bintitan.

Penyebab mata bintitan ternyata ada beberapa lho, Kawan Puan.

Dilansir dari CewekBanget.id, berikut penyebab mata bintitan yang wajib diketahui: 

 

Tidak Menghapus Eye Make Up

Jangan lupa untuk menghapus make up di area mata sebelum tidur, Kawan Puan.

Lalai membersihkan make up di area mata bisa menyebabkan bintitan. Jangan lupa juga untuk mencuci wajah sebelum tidur di malam hari. 

Baca Juga: Bagaimana Sunscreen Bekerja untuk Kulit? Ini Pendapat Pakar Kulit

 

Lensa Kontak Kurang Steril

Pastikan lensa kontak dalam keadaan steril dengan direndam pada cairan khusus sebelum digunakan ya, Kawan Puan. 

Sebab, lensa kontak yang kurang steril dapat menyebabkan mata bintitan.

Jangan lupa juga untuk melepas lensa kontak sebelum tidur, pastikan juga lensa kontak tersebut tidak kadaluwarsa.

Menyentuh Mata 

Apakah Kawan Puan masih sering menyentuh mata? Jika iya, jangan lakukan lagi mulai sekarang. 

Menyentuh mata menggunakan tangan kosong sangat tidak diperbolehkan mengingat tangan banyak mengandung bakteri dan kuman yang dapat berpindah ke area mata. 

Jika terpaksa menyentuh mata, jangan lupa untuk mencuci tangan agar tidak kotor. 

Menggunakan Produk Make Up Kadaluwarsa

Produk make up kadaluwarsa bisa mengandung bakteri dan menyebabkan mata bintitan lho, Kawan Puan.

Jangan lupa cek tanggal kadaluwarsa skincare dan make up Kawan Puan, terutama produk untuk eye make up. 

Selain itu, kebersihan produk dan peralatan make up juga harus terjaga. 

(*)

Baca Juga: Medina Zein Dituduh Jual Barang Palsu, Ini Cara Membedakan Tas Mewah Asli dengan KW

Mengenal Hybrid Filler HA + CaHA, Dermal Filler Neauvia dengan Hasil Lebih Alami