Tes Buta Warna Ishihara Viral di TikTok, Ini Berbagai Jenis Tes Buta Warna yang Ada di Dunia

Alessandra Langit - Jumat, 25 Juni 2021
Tes buta warna Ishihara yang viral di TikTok
Tes buta warna Ishihara yang viral di TikTok Freepik

Parapuan.co - Kawan Puan, baru-baru ini masalah kesehatan buta warna sedang ramai diperbincangkan di TikTok.

Seorang content creator dengan akun bernama @avanthelove mengakui bahwa dirinya mengidap buta warna parsial atau sebagian.

Ia kemudian menjelaskan kepada pengikutnya cara mengetahui apakah kamu mengidap buta warna atau tidak.

@avanthelove

Reply to @usrocokro BUTA WARNA PARSIAL?

♬ Up Beat (Married Life) - Kenyi

Dalam video singkat tersebut, pria yang akrab dipanggil Avan itu menunjukkan beberapa gambar kumpulan warna yang membentuk angka tertentu.

Jika kamu mengidap buta warna, kamu akan kesulitan melihat dan membaca angka yang ada di gambar tersebut.

Tes yang dijelaskan oleh Avan merupakan tes yang umum digunakan oleh dokter mata saat memeriksa kesehatan mata seseorang.

Baca Juga: Ini Kata Dokter Kulit soal Video Kulit Rusak Efek Vaksin yang Viral di TikTok

Avan menjelaskan bahwa tes buta warna tersebut bernama tes buta warna Ishihara.

Tes buta warna Ishihara merupakan pemeriksaan buta warna merah-hijau. 

Dokter akan meminta kamu untuk melihat serangkaian lingkaran dengan titik-titik warna dan ukuran yang berbeda. 

Beberapa titik membentuk bentuk atau angka. Jika kamu kesulitan melihat warna merah dan hijau, bentuk-bentuk itu akan sulit dilihat.

Jika kamu mengidap buta warna, kamu mungkin tidak melihatnya sama sekali.

Tes Ishihara yang berasal dari Jepang ini banyak tersebar di internet dan kamu bisa mengaksesnya dengan gratis. Namun, Avan sendiri merekomendasikan untuk tetap melakukan tes di dokter mata.

Selain tes Ishihara berikut tes buta warna lainnya yang ada di dunia, dilansir dari WebMD.

Tes buta warna Cambridge

Tes yang berasal dari Inggris ini sangat mirip dengan tes Ishihara, kecuali tes ini mengharuskan kamu melihat layar komputer. 

Kamu akan mencoba menemukan bentuk "C" yang warnanya berbeda dari warna latar belakang. 

Bentuk huruf C tersebut akan muncul secara acak, ketika kamu melihatnya, kamu harus menekan salah satu dari empat tombol.

Baca Juga: Dua Influencer TikTok ini Suarakan Body Positivity Lewat Mix and Match

Tes buta warna Anomaloscope

Kamu akan melihat sebuah lingkaran melihat melalui lensa mata. 

Bagian atas lingkaran adalah lampu kuning. Bagian bawah terdiri dari lampu merah dan hijau. 

Kamu akan memutar kenop hingga kedua bagian memiliki warna dan kecerahan yang sama. 

Dokter menggunakan tes ini untuk memeriksa kesulitan melihat warna merah dan hijau.

Tes buta warna 100 bias cahaya Farnsworth-Munsell

Tes ini menggunakan balok atau pasak yang berbeda warna dengan warna yang sama. 

Tugas kamu adalah mengaturnya dengan cara tertentu. Tes ini berfungsi untuk melihat apakah kamu dapat menangkap perubahan warna. 

Perusahaan farmasi yang membutuhkan pekerja untuk melihat warna dengan benar sering menggunakan tes ini.

Baca Juga: Hati-Hati! Tren Piercing Viral di TikTok Ini Berisiko Sebarkan Hepatitis

Buta warna sampai saat ini masih belum bisa disembuhkan. Namun, pengidap buta warna dapat menggunakan lensa kontak untuk membantu melihat warna.

Perempuan sendiri memiliki risiko buta warna yang lebih rendah dibanding laki-laki karena kebanyakan buta warna disebabkan oleh gen dan kromosom yang dibawa oleh laki-laki sedari lahir. (*)

Sumber: WebMD
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh