Makin Lengkap, Kini Kamu Bisa Tampilkan Status Vaksinasi Covid di Aplikasi Kencan

Ericha Fernanda - Minggu, 6 Juni 2021
Status vaksinasi Covid di aplikasi kencan.
Status vaksinasi Covid di aplikasi kencan. pexels

Menurut OkCupid, orang yang menampilkan status vaksin mereka 14% lebih mungkin untuk mendapatkan kecocokan di situs.

 

Baca Juga: Aplikasi Kencan Online Ternyata Pengaruhi Kesehatan Mental, Kok Bisa?

Beberapa berharap bahwa dengan membagikan status vaksinasi seseorang atau niat untuk divaksinasi secara publik, pengguna lain mungkin merasa terdorong untuk mendapatkan suntikan.

Jika kamu menggunakan aplikasi kencan sebagai orang yang divaksinasi, kamu harus menanyakan tentang status vaksinasi calon kencanmu sebelum bertemu.

Kamu dapat menjaga interaksi tetap santai dan menawarkan status vaksinasimu sendiri terlebih dahulu untuk memulai percakapan.

Lantas, Bagaimana dengan Indonesia?

Melihat fakta yang ada, belum sepenuhnya rakyat di Indonesia melakukan vaksinasi.

 

Baca Juga: Biar PDKT Lancar, Ini 5 Cara Pertahankan Obrolan di Aplikasi Kencan

Pada tahap awal ini, vaksin Covid-19 akan diberikan kepada seluruh Tenaga Kesehatan, Asisten Tenaga Kesehatan, Tenaga penunjang serta mahasiswa yang menjalankan pendidikan profesi kedokteran yang bekerja pada fasilitas pelayanan kesehatan.

Selain itu, vaksin akan diberikan kepada petugas pelayanan publik yang terlibat secara langsung memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Kamu bisa mengunjungi Link PeduliLindungi untuk mengetahui tiket dan sertifikat vaksinasi.

Jika belum melakukan vaksin, kamu juga bisa memeriksanya melalui kolom Periksa Status Anda Dalam Program Vaksinasi COVID-19 di link yang sama dengan mengisi Nama Lengkap dan NIK saja.

Nanti akan diberitahukan apakah kamu sudah siap menerima vaksin atau belum. (*)

 

Sumber: Verywell Health
Penulis:
Editor: Linda Fitria