Harus Kreatif, Ini Cara Memanfaatkan Media Sosial Sebagai Strategi Pemasaran Digital

Arintha Widya - Kamis, 6 Mei 2021
Perempuan melakukan bisnis
Perempuan melakukan bisnis CrispyPork

Parapuan.co - Kawan Puan, di era digital ini pelaku usaha bisa meningkatkan bisnisnya melalui media sosial.

Para pelaku usaha bahkan bisa menjangkau audiens yang lebih luas lewat sejumlah platform, salah satunya TikTok.

Akan tetapi, bagaimana cara pemasaran digital yang tepat untuk dilakukan pelaku usaha yang bergerak di bidang fesyen dan kecantikan?

 

Baca Juga: Ingin Bisnis Terus Cuan? Pahami 3 Poin Utama Digital Marketing Ini

Pertama-tama, yang harus diperhatikan ialah tren yang tengah digandrungi oleh calon konsumen yang menggunakan platform media sosial.

Di tengah masa normal baru, sektor fashion dan kecantikan, termasuk perawatan diri, mulai menunjukkan tren yang positif.

Data dari Kantar Indonesia Beauty Shoppers' Road to Recovery April 2021 terlihat bahwa industri kecantikan mengalami pemulihan, diiringi dengan keinginan konsumen untuk looking good dan feeling good.

Looking good contohnya adalah mengutamakan dandanan di bagian mata yang terlihat saat beraktivitas di luar rumah dengan memakai masker.

Baca Juga: Mau Coba Bisnis Sampingan di Masa Pandemi? Yuk, Simak Tips Suksesnya!

Sementara untuk feeling good ialah dengan melakukan perawatan wajah di rumah.

"Seiring dengan meningkatnya prioritas kebutuhan masyarakat akan kesehatan, ada penyesuaian prioritas pada kebutuhan akan produk kecantikan," kata Adisti Bramanti, Commercial Director di Kantar Indonesia dalam press rilis yang diterima PARAPUAN.

"Memahami kebutuhan dan mengetahui preferensi target konsumen menjadi semakin penting, agar para brand dapat memasarkan produknya dengan efektif."

Penulis:
Editor: Linda Fitria