Ingin Cepat Kaya? Ini 10 Jurus Jitu Jadi Jutawan di Usia Muda

Arintha Widya - Senin, 26 April 2021
Illustrasi Uang
Illustrasi Uang unsplash.com

7. Jangan jadi miskin

Tekankan dalam dirimu, bahwa kamu tidak ingin hidup miskin. Tak masalah jika kamu terlahir dari keluarga miskin atau sederhana.

Akan tetapi, berusahalah agar di masa depan kamu mengubah hal itu.

"Jika kamu terlahir miskin, itu bukan kesalahanmu. Tetapi jika kamu mati miskin, itu salahmu," demikian mengutip Bill Gates.

8. Temukan mentor jutawan

Carilah mentor seorang jutawan yang memulai usahanya dari nol. Kamu bisa dengan mudah menemukannya di YouTube.

"Aku mempelajari jutawan untuk meniru apa yang mereka lakukan. Temukanlah mentor pribadimu dan pelajari dia," begitu ucap Grant Cardone.

"Kebanyakan orang kaya sangat murah hati soal pengetahuan dan sumber saya mereka," imbuhnya.

Baca Juga: Mengenal Sistem Amplop: Cara Mudah Menghemat Uang

9. Buat uangmu bekerja dengan investasi

Demi menjadi jutawan, kamu perlu membuat uang hasil investasimu bekerja untuk menghasilkan yang lebih banyak lagi.

Lakukanlah investasi dan jika kamu mendapatkan keuntungan dari sana, investasikan lagi ke sesuatu yang kiranya akan menghasilkan lebih banyak dari sebelumnya.

"Berinvestasi adalah satu-satunya alasan untuk melakukan langkah-langkah lain dan uangmu akan bekerja untukmu dan mengangkat beban berat," imbuhnya.

10. Pasang target besar

Jika kamu ingin menetapkan target besaran jumlah keuntungan, targetkan yang tinggi. Alih-alih memasang target Rp1 juta, misalnya, kamu harus menargetkan Rp10 juta.

Tak perlu takut tidak tercapai, setidaknya akan berada di atas Rp1 juta jika kamu memasang lebih tinggi dari itu, bukan? (*)

Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara