Mengapa Berbahaya Memencet Jerawat di Area Segitiga? Simak Alasannya

Ratu Monita - Sabtu, 10 April 2021
Alasan memencet jerawat di area segitiga wajah dapat membahayakan
Alasan memencet jerawat di area segitiga wajah dapat membahayakan Nykaa.com

Apa itu segitiga kematian?

Mendengar istilahnya saja sudah mengerikan, namun area ini dibilang cukup berbahaya karena hubungan mereka yang begitu dekat dengan otak.

Untuk mengetahuinya, kamu bisa membentuknya dengan jari-jari tanganmu.

Kamu cukup hubungkan kedua ibu jari tanganmu dan juga kedua jari telunjukmu.

Ujung segitiga bagian atas terletak pada pangkal hidungmu, dan alas segitiga berada di bagian bawah bibir atas.  

Sehingga dapat dikatakan area segitiga kematian pada wajah ini membentang dari sudut mulut hingga jembatan hidung. 

Baca Juga: Mengobati Jerawat Pakai Aspirin, Benarkah Bisa Dicoba?

Mengapa berbahaya memencet jerawat di 'segitiga kematian'?

Istilah 'segitiga kematian' ini terdengar begitu ekstrem jika dikaitkan dengan adanya jerawat di area tersebut. 

Sebab terdapat pembuluh darah besar pada area tersebut mengarah ke sinus kevornosus yang terletak di bagian otak. 

Sehingga, dengan kata lain, jika terjadi infeksi jerawat pada bagian tersebut akan langsung berhubungan dengan otak kamu. 

Sumber: Health
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati